Gianluigi Donnarumma Berterima Kasih kepada Fans di San Siro

Penulis: Rei Darius
Minggu 25 Sep 2022, 15:45 WIB
Gianluigi Donnarumma

Gianluigi Donnarumma dapat dukungan penuh dari San Siro (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Gianluigi Donnarumma berterima kasih kepada para pendukung timnas Italia setelah mendapatkan dukungan di Stadio San Siro dalam kemenangan atas Inggris di UEFA Nations League.

Sang penjaga gawang Gli Azzurri menghabiskan enam tahun di ibu kota Lombardia tersebut untuk membela AC Milan. Dia mencatatkan debutnya pada usia 16 tahun dan kemudian mencatatkan 251 penampilan untuk Rossoneri, dengan 88 di antaranya berakhir tanpa gol alias clean sheet.

Namun, Gianluigi Donnarumma meninggalkan AC Milan dengan memberikan luka mendalam pada musim panas 2021 lalu karena menolak menandatangani perpanjangan kontrak, dan gabung klub kaya raya Prancis, Paris Saint-Germain.

Pada kesempatan perdananya kembali ke San Siro di bulan Oktober tahun lalu, Donnarumma banyak mendapatkan cemoohan dari para fans yang hadir, yang diduga adalah para pendukung Milan.

Namun dalam kemenangan atas Inggris, Sabtu (24/9) dini hari WIB, kiper berusia 23 tahun itu tidak lagi mendapatkan cemoohan, malah mendapatkan sambutan hangat, dan dia pun berterima kasih kepada fans setelah timnas Italia berhasil menang 1-0 berkat gol Giacomo Raspadori.

"Sebuah kemenangan penting, sebuah stadion yang penuh dengan gairah di lapangan dan tribun. Terima kasih Milan, terima kasih San Siro," kata Gianluigi Donnarumma.

Kemenangan ini mendongkrak posisi Italia di Grup A3 UEFA Nations League. Mereka berpotensi menjadi juara grup jika mampu mengalahkan Hungaria dalam lawatan ke Budapest, Selasa (27/9) dini hari WIB, untuk laga penutup.

Artikel Tag: Gianluigi Donnarumma, AC Milan, Timnas Italia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/gianluigi-donnarumma-berterima-kasih-kepada-fans-di-san-siro
12302  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini