Frank Lampard Disebut Pilihan Aman untuk Posisi Manajer Newcastle United

Penulis: A Mahfuda
Minggu 24 Okt 2021, 10:38 WIB
Frank Lampard (Sumber: Getty)

Frank Lampard (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Joe Cole mengatakan bahwa mantan pemain dan pelatih Chelsea, Frank Lampard, akan jadi pilihan yang aman untuk mengisi posisi kosong di Newcastle United.

The Magpies saat ini tengah dalam pencarian manajer baru setelah kepergian Steve Bruce, yang hanya berselang 13 hari setelah akuisisi klub tersebut senilai 305 juta pounds (Rp5,92 triliun) oleh konsorsium yang didukung Arab Saudi.

Eks manajer AS Roma, Paulo Fonseca, dikabarkan menjadi kandidat terdepan untuk mengisi peran di St James Park,sementara Eddie Howe, Steven Gerrard dan Frank Lampard di antara mereka yang dikaitkan dengan jabatan tersebut.

Lampard sendiri dipecat sebagai bos Chelsea pada Januari lalu, setelah menjabat selama 18 bulan di Stamford Bridge.

Sejak itu legenda The Blues tersebut masih belum mengambil pekerjaan lain sebagai manajer, dan Joe Cole percaya dia akan menjadi pilihan aman untuk Newcastle United.

“Steve Burce harus memainkan gaya sepakbola bertahan untuk mempertahankan Newcastle di Premier League dalam dua musim terakhir karena dia tak punya pemain yang bisa membuka permainan dan bermain ekspansif,” kata mantan winger The Blues itu kepada JOE.

“Dengan kepergiannya, mereka perlu mencari manajer yang punya pengalaman di Premier League,apakah itu seseorang seperti Eddie Howe, Robert Martinez atau Frank Lampard.”

“Saya tahu Frank sangat ingin kembali melatih dan saya pikir dia akan menjadi sepasang tangan aman untuk peran tersebut saat ini. Dia tahu Premier League luar dan dalam dari waktunya di Chelsea dan karier bermainnya.”

Artikel Tag: Frank Lampard, Chelsea, Newcastle United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/frank-lampard-disebut-pilihan-aman-untuk-posisi-manajer-newcastle-united
1045  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini