Forlan Yakin Manchester United Bisa Singkirkan Barcelona dari Liga Champions
Berita Liga Champions: Diego Forlan meyakini bahwa mantan klubnya, Manchester United, memiliki kemampuan untuk menyingkirkan Barcelona, jelang pertemuan kedua tim pada babak perempat final Liga Champions.
United akan menghadapi La Blaugrana pada babak perempat final pada awal bulan April, setelah mampu bangkit dengan dramatis atas Paris Saint-Germain pada babak 16 besar.
Skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer pada saat ini berada di peringkat kelima klasemen sementara Premier League, namun tengah menikmati momen kebangkitan pada musim semenjak ditangani oleh sang mantan striker, yang baru saja mendapatkan kontrak baru untuk dipermanenkan sebagai manajer di Old Trafford hingga tahun 2022 mendatang.
Forlan, yang pernah memenangkan trofi Premier League dan Piala FA selama bermain untuk klub raksasa Manchester tersebut, meyakini peluang mantan timnya untuk mengalahkan sang raksasa La Liga.
"Mereka memiliki pertandingan yang berbeda melawan Barcelona," ucap Forlan, yang pernah menjadi rival Barcelona ketika membela Atletico Madrid, dikutip dari Goal. "Namun mereka benar-benar sebuah tim yang hebat dan dalam sepak bola, Anda tidak pernah tahu apa yang mungkin akan terjadi.
"Mereka benar-benar memainkan pertandingan dengan sangat baik di awal, permainan yang sulit. Namun mereka memiliki tim yang sangat bagus dengan para pemain yang hebat. United benar-benar tampil bagus di kandang, mereka bisa memiliki kemungkinan yang bagus untuk menyingkirkan Barcelona."
Artikel Tag: Diego Forlan, Manchester United, Barcelona
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/forlan-yakin-manchester-united-bisa-singkirkan-barcelona-dari-liga-champions
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini