Fernandinho Tunda Negosiasi Kontrak Baru di Manchester City

Penulis: Demos Why
Jumat 23 Agu 2019, 09:07 WIB
Fernandinho Tunda Negosiasi Kontrak Baru di Manchester City

Fernandinho (Foto: Matt McNulty - Manchester City/Manchester City FC via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Gelandang bertahan senior Manchester City, Fernandinho, diwartakan memilih untuk menunda negosiasi perpanjangan kontrak bersama The Cityzens. Kontrak Fernandinho sendiri saat ini tinggal menyisakan sembilan bulan lagi.

Fernandinho sendiri didatangkan oleh Manchester City dari Shaktar Donetsk pada musim panas 2013 lalu dengan nilai transfer mencapai 40 juta euro. Hingga kini, dirinya telah mempersembahkan tiga trofi Premier League, empat trofi Piala Liga, dan satu trofi Piala FA. Namun kontrak pemain berusia 34 tahun itu akan berakhir pada Juni 2020.

Pihak Man City sendiri saat ini tengah berupaya untuk memperbaharui kontraknya namun hingga kini belum menemukan kata sepakat.

Dilansir dari The Sun, Fernandinho diwartakan sengaja menunda perpanjangan kontraknya di Etihad Stadium lantaran ingin fokus membantu The Cityzens guna mempertahankan gelar juara Premier League untuk ketiga kalinya secara beruntun. Terlebih antara dirinya dan City memiliki hubungan yang baik sehingga sang pemain tak mau terlalu terburu-buru memperpanjang durasi masa baktinya.

Man City bukan tanpa alasan ingin memperpanjang masa bakti Fernandinho. Pasalnya Pep Guardiola masih membutuhkan tenaganya untuk bermain di posisi bek tengah guna menggantikan peran Vincent Kompany yang memilih untuk melanjutkan karier sebagai manajer merangkap pemain di Anderlecht. Sementera di posisi gelandang bertahan, Guardiola telah memiliki pemain yang lebih muda dan tangguh dalam diri Rodri yang didatangkan dari Atletico Madrid di musim panas ini dengan nilai transfer 62 juta pound sterling.

Artikel Tag: Fernandinho, Manchester City, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/fernandinho-tunda-negosiasi-kontrak-baru-di-manchester-city
1527  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini