Federico Chiesa Diklaim Tak Bahagia di Juventus, Liverpool Mengintai

Federico Chiesa dipantau Liverpool (Image: Getty)
Berita Transfer: Kabar dari Italia mengatakan bahwa Federico Chiesa tak merasa bahagia di Juventus dan berpotensi meninggalkan klub di musim panas ini, selagi Liverpool dan Newcastle United dilaporkan tertarik kepadanya.
Menurut kabar dari Il Corriere dello Sport pada hari Jumat (9/6) ini, sang penyerang tim nasional Italia tidak merasa berada di pusat proyek skuat Si Nyonya Tua pada saat ini. Jadi, dia akan mempertimbangkan untuk meninggalkan klub pada bursa transfer musim panas ini.
La Gazzetta dello Sport mengonfirmasi bahwa Federico Chiesa bisa meninggalkan Juventus, yang sudah mempertimbangkan penggantinya, seperti Nicolo Zaniolo dan Wilfried Gnonto.
Kedua surat kabar asal Italia iitu juga mengklaim bahwa Liverpool tertarik kepada mantan penyerang sayap Fiorentina tersebut. Namun, menurut kabar dari Corriere dello Sport, Newcastle United dan Bayern Munich juga tertarik kepadanya.
Bayern Munich, bahkan, dilaporkan sudah menanyakan ketersediaan Chiesa di bursa transfer musim panas mendatang.
Corriere melaporkan bahwa permintaan harga untuk Chiesa adalah 35 juta euro, sedangkan Gazzetta menyebut bahwa Juventus akan mempertimbangkan penawaran di kisaran 40 hingga 45 juta euro.
Federico Chiesa merupakan pemain kunci Juve sejak bergabung dari Fiorentina pada musim panas 2020. Namun, kontribusinya terhambat karena cedera ligamen lutut (ACL) yang membuatnya menepi selama hampir sepanjang tahun 2022 lalu.
Chiesa baru kembali bermain di sekitar bulan Oktober 2022, sekitar 10 bulan setelah mengalami cedera, dan memainkan total 33 pertandingan selagi mencetak empat gol di sepanjang musim ini.
Artikel Tag: Federico Chiesa, Juventus, Liverpool, Newcastle United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/federico-chiesa-diklaim-tak-bahagia-di-juventus-liverpool-mengintai
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini