Erik ten Hag: Man United Masih Punya Banyak Pekerjaan Rumah

Penulis: Demos Why
Senin 14 Nov 2022, 08:39 WIB
Manajer Manchester United, Erik ten Hag.

Erik ten Hag. (Foto: Jared Martinez/Manchester United)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Erik ten Hag, mengaku sangat puas dengan perkembangan yang ditunjukkan oleh timnya di sepanjang paruh pertama musim ini. Meski demikian, Ten Hag tak menampik bahwa MU masih punya banyak pekerjaan rumah.

Manchester United berhasil meraih kemenangan pada laga terakhir mereka sebelum jeda Piala Dunia 2022. Saat tandang ke markas Fulham di Vicarage Road, Minggu (13/11) malam WIB, The Red Devils sukses mengalahkan tuan rumah dengan skor tipis 1-2. Kemenangan itu lantas membuat MU berhasil mempertahankan posisi mereka di peringkat kelima klasemen sementara.

Menanggapi penampilan Man United pada paruh pertama musim ini, Erik ten Hag mengaku puas karena dia mengklaim timnya telah menunjukkan banyak perkembangan. Namun di sisi lain Ten Hag juga tak menampik bahwa United masih punya banyak pekerjaan rumah.

"Saya kira begitu [MU menunjukkan perkembangan] jika dilihat dari sisi hasil dan juga prosesnya," ujar Ten Hag seperti dilansir dari laman resmi Man United.

"Anda harus menganalisa prosesnya dan kemudian kami bisa menunjukkan banyak peningkatan dalam hal keterampilan selama paruh pertama musim ini."

"Meski demikian, kami juga menyadari bahwa saat ini kami masih berada di tempat yang tidak kami inginkan. Kami masih harus bisa berinvestasi lebih banyak dan bekerja lebih keras lagi. Setiap orang harus melakukan itu. Jika kami bisa melakukannya, maka kami bisa mencapai ambisi kami selama ini," pungkasnya.

Artikel Tag: Erik ten Hag, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/erik-ten-hag-man-united-masih-punya-banyak-pekerjaan-rumah
746  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini