Enam Pemain Baru Masuk Skuad Timnas Italia Era Luciano Spalletti

Penulis: Uphit Kratos
Senin 11 Nov 2024, 08:15 WIB
Luciano Spalletti

Luciano Spalletti

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Luciano Spalletti konfirmasi skuad Timnas Italia terbarunya, dengan enam diantaranya berstatus sebagai pemain baru untuk menggantikan pemain lama.

Pelatih Italia, Luciano Spalletti memanggil enam pemain baru dan lama untuk memperkuat Timnas Italia yang akan berlaga di ajang UEFA Nations League pada bulan November ini.

Ada kiper Napoli Alex Meret yang kembali ke skuad tim nasional, menggantikan Michele Di Gregorio, tetapi kemungkinan besar tidak akan menggantikan Gianluigi Donnarumma atau Guglielmo Vicario.

Lulusan Juventus Next Gen, Nicolo Savona telah mendapatkan panggilan pertamanya ke tim nasional senior. Bek kanan Bianconeri yang sedang naik daun ini dimasukkan ke dalam skuad U21 Carmine Nunziata pada bulan Oktober .

Ada panggilan pertama ke tim senior untuk bek tengah Fiorentina berusia 19 tahun, Pietro Comuzzo, yang dimasukkan setelah hanya 13 penampilan di Serie A.

Federico Gatti juga kembali ke skuad Timnas Italia. Bek Juventus tersebut jadi pilihan utama, menyusul cedera yang dialami bek tengah Arsenal, Riccardo Calafiori dan be tengah AC MIlan, Mattia Gabbia.

Nicolo Barella juga telah kembali. Ia melewatkan pertandingan Nations League bulan Oktober untuk menjalani operasi hidung yang telah direncanakan sebelumnya guna membantu pernapasan dan sirkulasinya.

Gelandang Lazio Nicolo Rovella juga mendapatkan panggilan pertamanya ke skuad tim nasional berkat perannya yang cukup dominan di lini tengah Biancocelesti di musim 2024-25. Namun dia harus berjuang untuk mendapat satu posisi di tim utama.

Artikel Tag: Luciano Spalletti

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/enam-pemain-baru-masuk-skuad-timnas-italia-era-luciano-spalletti
378  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini