Duo Milan Kembali Incar Mehdi Taremi di Musim Panas 2024

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 02 Nov 2023, 06:45 WIB
Mehdi Taremi,

Mehdi Taremi,

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Baik AC Milan maupun Inter Milan, dilaporkan masih tertarik merekrut striker FC Porto, Mehdi Taremi di bursa transfer musim panas 2024 mendatang.

Seperti yang dilaporkan Tuttosport (via Pianeta Milan), penyerang tengah asal Iran tersebut hampir bergabung dengan AC Milan di musim panas kemarin, namun harga yang diminta FC Porto dianggap terlalu tinggi, hingga AC Milan pun mundur.

Di sisi lain, Inter Milan yang juga maju mendapatkan tanda tangan Mehdi Taremi, mengalami nasib serupa. Selain tuntutan pribadinya yang tinggi, harga yang dipatok Porto pun terlalu mahal untuk ukuran pemain dengan sisa kontrak satu musim lagi.

Meski dia pasti bisa berguna jika kepindahannya dilakukan pada bulan Januari nanti, amun ada beberapa alasan utama mengapa hal itu sangat tidak mungkin terjadi.

Jika Porto berhasil mencapai babak 16 besar Liga Champion, mereka hampir pasti tidak akan mengijinkan dirinya untuk meninggalkan klub karena mereka akan menginginkannya sepanjang musim.

Mereka saat ini berada di peringkat kedua dalam grup mereka dengan keunggulan tiga poin dari peringkat ketiga. Kontraknya sendiri akan berakhir di akhir musim nanti, yang berarti dia bisa pergi secara gratis.

Namun yang terpenting, dia akan bisa mendapatkan paspor Portugal mulai 1 Juli yang akan membuatnya menjadi warga negara Uni Eropa. Itu artinya, dia tidak akan menggunakan slot non-Uni Eropa saat didaftarkan untuk Inter atau Milan.

Artikel Tag: Mehdi Taremi, AC Milan, Inter Milan, FC Porto

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/duo-milan-kembali-incar-mehdi-taremi-di-musim-panas-2024
681  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini