Dunia Lebih Jagokan Denmark Ketimbang Wales, Gareth Bale Tak Sakit Hati

Penulis: Demos Why
Sabtu 26 Jun 2021, 09:30 WIB
Winger timnas Wales, Gareth Bale.

Gareth Bale. (Foto: Chris Ricco - UEFA)

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Eropa: Winger timnas Wales, Gareth Bale, memberikan komentar terkait dukungan yang diberikan oleh dunia kepada timnas Denmark di babak 16 besar Piala Eropa 2020. Bale mengaku biasa saja karena Wales sudah terbiasa dengan tekanan seperti itu.

Timnas Wales dijadwalkan akan menghadapi timnas Denmark pada pertandingan babak 16 besar Piala Eropa 2020 yang digelar di Johan Curyff Arena, Sabtu (26/6) malam WIB. Pada pertandingan tersebut, sebagian besar pencinta sepakbola memberikan dukungan kepada tim dinamit untuk bisa meraih kemenangan.

Bukan tanpa alasan kenapa para pencinta sepakbola begitu menaruh simpati pada Denmark. Hal itu tak bisa lepas dari insiden kolapsnya Christian Eriksen pada pertandingan pembuka kontra Finlandia serta keberhasilan Simon Kjaer dkk lolos ke fase knockout secara dramatis. Ya, Denmark yang kalah di dua pertandingan pembuka babak penyisihan grup justru lolos sebagai runner-up Grup B usai membantai timnas Rusia di pertandingan terakhir dengan skor teak 4-1.

Meski The Dragons berstatus sebagai tim underdog pada pertandingan ini, namun Gareth Bale mengaku tak mempermasalahkannya. Bale mengklaim Wales sudah terbiasa mendapatkan 'perlakuan' seperti itu dan memastikan status tim non unggulan sama sekali tak akan mempengaruhi performa timnya di atas lapangan.

"Itu adalah hal yang normal (Wales selalu tak dijagokan). Kami selalu menjadi tim underdog dan kami sudah biasa dengan sebutan itu. Bagi kami semua itu tidak ada bedanya," ujar Bale dilansir dari Sportsmole.

"Tentunya kami memahami situasi yang terjadi dengan mereka (terkait mengapa Denmark kini banyak dijagokan). Kami pun telah mengirimkan doa terbaik untuk Christian Eriksen."

Lebih lanjut Bale mengingatkan rekan-rekannya untuk tidak memikirkan peluang lolos atau tidak ke babak selanjutnya. Bale hanya ingin Wales tampil maksimal di laga kontra Denmark.

"Kami hanya memikirkan permainan ini. Kami tidak perlu memimpikan apa pun selain memainkan laga nanti. Tentunya Ini tantangan besar lainnya untuk. Kami tahu Denmark adalah tim yang sangat bagus, sangat terorganisir dengan baik dan memiliki beberapa pemain yang sangat bagus," pungkasnya.

Artikel Tag: Gareth Bale, Timnas Wales, Timnas Denmark, Piala Eropa

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dunia-lebih-jagokan-denmark-ketimbang-wales-gareth-bale-tak-sakit-hati
1223  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini