Dukungan Fans Chelsea Bikin Jadon Sancho Makin Bersinar, Kata Enzo Maresca
Berita Liga Inggris: Jadon Sancho akhirnya memulai babak baru dalam kariernya bersama Chelsea asuhan Enzo Maresca, dan debutnya pada Sabtu malam (14/09) tidak mengecewakan.
Pemain sayap berusia 24 tahun itu membuat dampak besar di babak kedua, menginspirasi timnya dengan keterampilan dan kecepatan yang memukau para penggemar.
Penampilan impresifnya tidak hanya membawa Chelsea meraih kemenangan atas Bournemouth, tetapi juga menjadi pembuktian bagi Sancho bahwa ia telah menemukan tempat yang tepat untuk memulai kembali kariernya.
Pelatih kepala Chelsea, Enzo Maresca dengan penuh keyakinan memberikan pujian kepada Jadon Sancho setelah pertandingan. Menurut Maresca, Sancho hanya membutuhkan satu hal utama untuk bersinar di lapangan: cinta dan kebahagiaan.
"Saya merasa bahwa Jadon adalah pria yang membutuhkan cinta ketika saya berbicara kepadanya sebelum dia bergabung dengan kami," kata Maresca dilansir dari chelseafc.com.
Sancho, yang pernah menjadi pemain andalan di Borussia Dortmund, menghadapi ujian berat dalam beberapa tahun terakhir. Penampilan dan performanya di Manchester United tidak selalu sesuai harapan, membuatnya perlu mencari tempat baru di mana ia bisa berkembang.
Menurut Maresca, kunci untuk mengeluarkan potensi terbaik dari Sancho adalah dengan membuatnya bahagia di lapangan.
"Saya juga tahu bahwa ia memiliki keinginan untuk menunjukkan siapa dirinya kepada pemain. Bagi saya, ia hanya perlu menikmati sepak bola. Itulah alasan ia bermain, agar ia bahagia saat bermain sepak bola. Karena ia pemain yang bagus, ia ingin melakukan hal-hal yang baik," pungkas Maresca.
Artikel Tag: Chelsea, Jadon Sancho, Enzo Maresca
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dukungan-fans-chelsea-bikin-jadon-sancho-makin-bersinar-kata-enzo-maresca
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini