Djanur Boyong 25 Pemain Barito Putera untuk Hadapi Persib

Penulis: Dayat Huri
Jumat 07 Feb 2020, 06:00 WIB
Djanur Boyong 25 Pemain Barito Putera untuk Hadapi Persib

Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman/foto Liga Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, mengaku akan memboyong sebanyak 25 pemain, dengan kombinasi antara pemain lama dan rekrutan anyar, untuk menghadapi Persib Bandung pada pertandingan uji coba di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, hari Selasa (11/2) depan.

Pelatih yang karib disapa Djanur itu mengaku akan memaksimalkan waktu sisa untuk semakin memadukan kombinasi antara pemain lama dan rekrutan anyar di timnya. Dari empat pemain asing yang sudah dikontrak Laskar Antasari, hanya Cassio de Jessus yang merupakan pemain lama, sedangkan tiga lainnya Aleksandar Rakic (Serbia), Danilo Sekulic (Serbia), dan Yashir Islame Pinto (Palestina) merupakan pemain yang baru bergabung dengan Barito Putera pada bursa transfer kali ini.

Selain tiga pemain asing tersebut, sejumlah nama lokal juga diboyong manajemen pada bursa transfer kali ini, seperti Ilham Udin Armain, Ambrizal Umanailo, Delvin Rumbino, dan Reva Adi.

"Kami akan membawa 25 pemain ke Bandung pada tanggal 11. (Persib) Bandung tim kuat jadi menguji kekuatan, menguji tim saya sudah sampai mana. Termasuk tes uji pemain," kata Djanur seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Selain Persib, rencananya Barito Putera sekaligus akan menghadapi beberapa klub di Jawa Barat. Namun belum diketahui klub mana yang bersedia meladeni Rizki Pora cs. Setelah ke Jawa Barat mereka akan kembali ke Banjarmasin beruji tanding di kandang, dan kembali tandang ke Kediri.

"Ada empat laga, juga lawan sama Bogor, masih cari lawan, itu sebelum lawan Persib. Lalu kita lawan Persib, setelah itu kembali ke Banjarmasin kemudian lawan Tira (Persikabo). Setelah itu ke Kediri lawan Persik, jadi kita sudah ada simulasi kandang dan tandang," bebernya.

Artikel Tag: Liga 1, Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, Berita Transfer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/djanur-boyong-25-pemain-barito-putera-untuk-hadapi-persib
4163  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini