Dituduh Tak Hormati Watford, Mikel Arteta Bela Para Pemain Arsenal
Berita Liga Inggris: Mikel Arteta membela para pemain Arsenal setelah bos Watford, Claudio Ranieri, menuduh mereka kurang respek dalam kemenangan 1-0 pada Minggu (7/11) kemarin.
Gol di babak kedua dari Emile Smith Rowe sukses memastikan kemenangan ketiga beruntun untuk The Gunners di Premier League.
Namun, Watford merasa gol tersebut cukup kontroversial lantaran mereka awalnya mengeluarkan bola agar rekan setim mereka mendapat perawatan.
Tapi Arsenal tak mengembalikan bola dan malah melanjutkan permainan setelah lemparan ke dalam sebelum akhirnya mencetak gol.
Claudio Ranieri menyatakan kekecewaannya kepada Arteta setelah peluit panjang dibunyikan, akan tetapi pelatih Arsenal itu menegaskan bahwa para pemainnya tak bermaksud mengambil keuntungan dari situasi tersebut.
“Saya harus membela pemain saya, tim saya dan klub saya,” kata Arteta, dikutip dari Metro.
“Saya akan mengatakan kami adalah yang paling jujur dari mereka semua, dan pada tahap tertentu kami bahkan bisa menjadi naif.”
“Tapi tetap saja, jika dia merasa seperti terhadap klub kami, saya harus meminta maaf jika itu masalahnya. Tapi yang pasti tak ada niat untuk mengambil keuntungan.”
Berbicara setelah pertandingan, Ranieri mengatakan bahwa dia mengingatkan Arteta bahwa para pemainnya sudah bersikap tak sopan dengan tak mengembalikan bola ke Watford.
“Kami mengeluarkan bola dan semua orang mengharapkan mereka mengembalikan bola,” kata pelatih asal Italia itu.
“Sissoko dan Rose berkata, ‘berikan bola kepada kami, kami mengeluarkan bola, ada pemain yang cedera’. Setelah itu sangat aneh.”
Artikel Tag: Mikel Arteta, Arsenal
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dituduh-tak-hormati-watford-mikel-arteta-bela-para-pemain-arsenal
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini