Ditanya Soal Transfer Permanen ke PSG, Ini Jawaban Florenzi

Penulis: Rheza Hendrian
Minggu 07 Feb 2021, 21:26 WIB
Alessandro Florenzi di sesi latihan PSG / via Reuters

Alessandro Florenzi / via Reuters

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Prancis: Bek sayap pinjaman dari AS Roma yaitu Alessandro Florenzi, mengaku tidak mau ambil pusing dengan masa depannya bersama PSG.

Seperti diketahui, AS Roma resmi meminjamkan Florenzi ke Paris Saint-Germain sejak September 2020 silam.

Dan bersama raksasa Liga Prancis tersebut, pemain berpaspor Italia itu telah menjelma menjadi bek kanan utama andalan manajer Mauricio Pochettino.

Meski statusnya kini mulai tak tergantikan di Parc des Princes, Florenzi mengaku belum memikirkan tentang peluang dirinya menjadi pemain permanen dari kubu Les Parisiens.

"Saya tidak memikirkan soal masa depan. Yang saya pikirkan sekarang adalah bagaimana saya mendapatkan kesempatan bermain dan memberikan seluruh kemampuan untuk seragam klub," ucap Alessandro Florenzi jelang laga Marseille vs PSG (8/2) seperti dilansir dari Football Italia.

"Saya bekerja cukup baik dan tim pun cukup kompetitif. Kami ingin memenangkan seluruh pertandingan yang ada dan itu juga menjadi keinginan saya."

"Memang di sepanjang hidup saya menghabiskan karier saya bersama Roma. Namun ini menjadi pengalaman terbaru dan saya menikmatinya setiap hari."

Bicara soal laga derby melawan Marseille, bek kanan berumur 29 tahun itu mengatakan jika atmosfer laga akan sangat panas sama seperti Derby della Capitale yang mempertemukan AS Roma dengan Lazio.

"Ini akan menjadi partai klasik yang sulit bagi kami. Jadi kami harus mengerahkan seluruh kemampuan terbaik," lanjutnya.

"Kami ingin menang agar bisa konsisten di trek juara dan juga sebagai hadiah untuk para suporter."

"Saya paham betul mengenai pentingnya laga ini sama halnya seperti Roma vs Lazio. Saya mengerti apa yang akan terjadi apabila kita sukses mengalahkan Marseille," tutup Florenzi.

Artikel Tag: PSG, Alessandro Florenzi, AS Roma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ditanya-soal-transfer-permanen-ke-psg-ini-jawaban-florenzi
1611  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini