Ditanya Soal Correa dan Mercato, Maldini Masih Berkilah

Penulis: Nur Afifah
Senin 02 Sep 2019, 11:45 WIB
Ditanya Soal Correa dan Mercato, Maldini Masih Berkilah

Paolo Maldini (Sumber: Calcio Mercato)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Direktur AC Milan, Paolo Maldini, masih enggan buka suara mengenai calon target klub jelang ditutupnya bursa transfer musim panas Senin (2/9) ini.

Sebagaimana yang diungkapkan oleh Milan News belakangan ini, Maldini dan kawan-kawan tengah bekerja keras untuk mendatangkan pemain anyar dalam rangka menyempurnakan lini serang klub sebelum mercato ditutup.

Sejumlah outlet menyatakan bahwa Angel Correa merupakan target utama mereka. Akan tetapi, La Gazzetta dello Sport baru-baru ini  mengklaim AC Milan dan Atletico Madrid masih jauh dari kata sepakat meski telah menggelar negosiasi selama berpekan-pekan.

Memphis Depay, Christian Kouame, Everton Soares, dan Mariano Diaz disebut-sebut sebagai target alternatif, sebagaimana yang dikonfirmasi oleh Calcio Mercato.

Kendati demikian, Sky Italia memberikan harapan bahwa transfer Correa masih bisa terwujud, lantaran sang pemain tak diikutkan dalam duel La Liga melawan Eibar Minggu (1/9) malam tadi.

Maldini sendiri masih berkilah ketika ditanya soal kemungkinan langkah Rossoneri pada detik-detik terakhir bursa transfer kali ini sebelum duel kontra Brescia Sabtu (31/8) kemarin.

"Ada begitu banyak nama. Bursa sangat khusus, ada kebutuhan sosial dan olahraga, kami harus melakukan yang terbaik," ujar mantan bek legendaris Milan tersebut kepada DAZN.

"Correa? Kami masih memiliki sehari setengah, mari kita lihat apa yang akan terjadi.

Calcio Mercato lantas menambahkan bahwa Correa merupakan target utama Il Diavolo, namun waktu mereka semakin sempit untuk menutup transaksi.

Artikel Tag: Paolo Maldini, Angel Correa, Atletico Madrid, AC Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ditanya-soal-correa-dan-mercato-maldini-masih-berkilah
1665  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini