Dirumorkan Akan Pergi, Kostas Tsimikas dan Liverpool Tak Ingin Berpisah

Penulis: Depe Ptr
Senin 12 Jun 2023, 16:41 WIB
Dirumorkan Akan Pergi, Kostas Tsimikas dan Liverpool Tak Ingin Berpisah

Kostas Tsimikas / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Seorang jurnalis Yunani, memberikan kabar terbaru tentang masa depan Kostas Tsimikas di Liverpool, mengungkapkan 'niat' dari pemain dan klub.

Peran sabf bek kiri di Anfield sebagian besar sebagai pengganti Andy Robertson, dengan munculnya air mata setelah pertandingan kandang terakhir musim, beberapa pendukung mempertanyakan apakah kepindahan di musim panas akan terjadi kepadanya.

Jurgen Klopp memilih untuk mengubah bentuk formasi tim menjelang akhir musim 2022/23, artinya The Reds beroperasi dengan tiga bek bertahan saat menguasai bola.

Ketidakpastian muncul mengenai apakah posisi sisi kiri di lini belakang akan cocok untuk Tsimikas, tetapi laporan terbaru menunjukkan bahwa tidak ada pihak yang terburu-buru untuk berpisah.

Reporter Yunani, Giannis Chorianopoulos mengatakan pada hari Minggu (11/06) di Twitter pribadinya bahwa tidak ada "niat" baik dari klub atau individu untuk berpisah di musim panas ini, meskipun rumor dalam beberapa pekan terakhir menunjukkan sebaliknya.

Tweet Chorianopoulos berbunyi: "Kostas Tsimikas tidak berniat meninggalkan Liverpool dan saat ini Liverpool tidak berniat menjualnya."

Pergantian posisi Trent Alexander-Arnold adalah bagian dari perubahan sistem yang mengubah performa The Reds pada akhir musim lalu.

Perubahan Klopp menempatkan penekanan pertahanan yang lebih besar pada tiga bek di belakang Alexander-Arnold. Dalam sistem baru ini, dibutuhkan energi untuk menghalau ancaman serangan dari pihak lawan.

Tsimikas belum reguler bermain dalam peran ini sejak pergantian ke tiga bek, menimbulkan tanda tanya atas kemampuan pemain tim nasional Yunani untuk menjalankan apa yang dibutuhkan dari peran tersebut.

Artikel Tag: Premier League 2023, Kostas Tsimikas, Liverpool

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/dirumorkan-akan-pergi-kostas-tsimikas-dan-liverpool-tak-ingin-berpisah
1321  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini