Didier Deschamps Sebut Kylian Mbappe Layak Memenangkan Ballon d'Or
Berita Liga Prancis: Berbicara kepada Telefoot, pelatih Prancis Didier Deschamps mengatakan bahwa penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe pantas memenangkan Ballon d'Or.
Kylian Mbappe telah menjalani musim yang baik di mana ia membantu Paris Saint-Germain memenangkan gelar Ligue 1 ke-11. Ia juga mengakhiri musim dengan menjadi pencetak gol terbanyak Ligue 1 dengan 29 gol. Meski kalah di final Piala Dunia 2022 dari Argentina, Mbappe mengakhiri turnamen tersebut sebagai pencetak gol terbanyak dengan delapan gol.
Sederetan prestasi itu tampaknya yang membuat Didier Deschamps percaya bahwa Mbappe pantas memenangkan Ballon d'Or tahun ini. Ia juga yakin produk akademi AS Monaco itu akan mengalahkan rekor gol Olivier Giroud bersama timnas Prancis, sembari mengatakan tak ragu untuk menominasikan penyerang Paris Saint-Germain itu awal tahun ini.
Karim Benzema memenangkan Ballon d'Or tahun lalu tetapi belum dapat mereproduksi penampilan yang sama pada tahun 2023. Penyerang, yang telah memutuskan untuk meninggalkan Real Madrid akhir musim ini, hanya mencetak 19 gol di La Liga musim ini dan gagal membawa mantan klubnya itu ke final Liga Champions usai dikalahkan Manchester City di semifinal.
Lionel Messi, yang memenangkan Piala Dunia bersama Argentina, menjadi kandidat kuat untuk memenangkan penghargaan tersebut tahun ini. Pemain yang telah memutuskan meninggalkan Paris Saint-Germain akhir musim itu mencetak 16 gol dan 16 assist dalam 32 penampilan Ligue 1 musim ini. Mega bintang Argentina itu juga mengakhiri musim ini dengan menjadi penyumbang assist terbanyak dengan 16 assist.
Artikel Tag: Didier Deschamps, Kylian Mbappe
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/didier-deschamps-sebut-kylian-mbappe-layak-memenangkan-ballon-dor
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini