Derita Madrid Senyum Milan, Nilai Jual Theo Hernandez Kian Meroket

Penulis: Nur Afifah
Minggu 03 Jan 2021, 02:10 WIB
Theo Hernandez

Theo Hernandez (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Derita Real Madrid tampaknya telah menjadi keuntungan besar bagi AC Milan mengingat Theo Hernandez kini memiliki nilai jual yang berkali-kali lipat dari harga belinya dulu.

Tak diragukan lagi, transfer Hernandez dari Los Blancos merupakan salah satu investasi terbaik yang dilakukan Rossoneri dalam beberapa tahun terakhir.

Sebagaimana yang diungkapkan oleh Tuttosport, Paolo Maldini sempat terbang ke Ibiza untuk menemui sang pemain dan meyakinkannya agar bersedia mengenakan seragam Mian, dan sejak saat itu ia tidak pernah lagi menoleh ke belakang.

Rossoneri hanya membayar sekitar 20 juta euro atau Rp320 miliar untuk mendratkannya dari Madrid, namun kini nilai jualnya telah melonjak hingga tiga kali lipat dalam kurun waktu 18 bulan saja dan ia sekarang bernilai sekitar 70 juta euro atau sekitar Rp1.12 triliun. Raksasa La Liga membiarkannya pergi agar bisa fokus terhadap Ferland Mendy yang mereka beli dengan harga 48 juta euro atau Rp768 miliar, akan tetapi sejauh ini ia hanya mencatat 18 penampilan tanpa satupun gol atau umpan.

Sementara itu, dua gol terbaru bek muda asal Prancis saat melawan Parma dan Lazio, yang sama-sama dilesakkan di masa injury time, berhasil memberikan hasil imbang dan kemenangan bagi Il Diavolo. Ia kini layak bersanding dengan sejumlah bek kiri terbaik di dunia seperti Andrew Robertson dari Liverpool dan Jordi Alba dari Barcelona.

Hernandez sendiri bakal melewatkan duel Milan melawan Benevento akibat sanksi larangan bermain, namun ia bisa kembali beraksi 6 Januari mendatang dalam big match kontra Juventus.

Artikel Tag: Hernandez, Milan, Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/derita-madrid-senyum-milan-nilai-jual-theo-hernandez-kian-meroket
11710  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini