Daisuke Sato Jagokan Jepang di Ajang Piala Dunia 2022 Qatar

Penulis: M. Aldi
Senin 07 Nov 2022, 18:00 WIB
Bek Persib, Daisuke Sato

Daisuke Sato (foto: Persib Official)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Bek Persib, Daisuke Sato sudah menjatuhkan pilihan mengenai negara yang didukung pada gelaran Piala Dunia 2022. Dia menjagokan Jepang sebagai tim yang akan berbicara banyak di event 4 tahunan ini.

Salah satu alasan utamanya adalah karena dia tumbuh di negeri Sakura. Meski ia kini berkebangsaan Filipina, tapi dia tetap masih menjunjung tinggi negara leluhurnya dan ada keterikatan secara emosional.

Tim asuhan Hajime Moriyasu sendiri berada di grup E dan dianggap sebagai grup neraka. Karena disana ikut bercokol pula Jerman, Spanyol dan Kosta Rika. Tetapi Sato merasa yakin tim jagoannya bisa lolos dari fase grup.

"Tentunya Jepang. Karena saya lahir di sana, ya jadi kenapa tidak saya mendukungnya. Memang mereka berada di grup yang sulit tetapi saya tetap mendukung Jepang dan berharap mereka bisa melakukan yang terbaik," tuturnya ketika diwawancara.

Sudah diumumkan 26 nama yang dipanggil untuk bermain di Piala Dunia 2022 dan diakui tidak semua pemain terbaik masuk tim. Selain itu tantangan untuk lolos menuju fase knockout juga tentu sulit melihat sulitnya pesaing.

Namun dia tetap yakin Takumi Minamino dan kawan-kawan sanggup menjadi kuda hitam. "Saat ini, ada banyak pemain mereka dilanda cedera dan berada di grup yang sulit tapi hati saya memilih untuk tetap mendukung mereka," ujarnya.

Mengenai arti dari nama yang melekast padanya, Daisuke Sato mengatakan bahwa itu merupakan pemberikan bapaknya. Maknanya adalah orang yang memiliki hati yang besar dan menurutnya tidak ada definisi yang spesial.

"Daisuke itu bukan nama yang spesial sebenarnya. Hanya ayah saya mengartikannya sebagai hati yang besar. Karena Dai itu artinya besar. Jadi itu arti dari nama saya," tutur pemain yang gabung Persib di awal musim 2023/2023 ini.

Artikel Tag: Daisuke Sato, Persib, jepang

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/daisuke-sato-jagokan-jepang-di-ajang-piala-dunia-2022-qatar
1067  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini