Crystal Palace Resmi Datangkan Jean-Philippe Mateta dari Mainz

Penulis: Depe Ptr
Minggu 24 Jan 2021, 15:29 WIB
Crystal Palace Resmi Datangkan Jean-Philippe Mateta dari Mainz

Jean-Philippe Mateta / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Crystal Palace resmi mendatangkan Jean-Philippe Mateta dengan kontrak pinjaman 18 bulan, dengan opsi untuk pindah permanen ke klub asal London itu.

Mateta, 23 tahun, kelahiran Paris, telah tampil mengesankan di Bundesliga Jerman untuk Mainz dengan 10 gol dalam 17 penampilan di semua kompetisi musim ini.

Dia memulai karier profesionalnya di divisi ketiga Prancis, sebelum pindah ke juara tujuh kali, Lyon.

Setelah unggul dalam masa pinjaman dengan Le Havre, Mateta pindah ke Mainz, di mana ia membuktikan dirinya sebagai pemain reguler di kompetisi papan atas Jerman, mencetak 27 gol dalam 71 pertandingan secara total, termasuk hat-trick melawan SC Freiburg di musim ini.

Di panggung internasional, sang striker adalah bagian dari tim Prancis yang mencapai empat besar Piala Eropa U-21 pada 2019, mencetak gol pembuka di semifinal.

Setelah menandatangani kontrak dengan Palace, striker muda ini berkata: “Saya sangat senang datang ke Crystal Palace dan saya sudah tidak sabar untuk seger menjalani latihan. Bermain di Liga Premier adalah impian saya ketika saya masih kecil. Sekarang saya bisa bermain di sini, saya akan menunjukkan kepada penggemar apa yang bisa saya lakukan."

Pemilik Klub, Steve Parish mengatakan: "Kami telah mengikuti perkembangan Jean-Philippe dengan minat yang besar selama beberapa waktu, dan saya sangat senang bahwa kami dapat membawanya ke London selatan.

"Dia adalah pemain yang penuh potensi dengan rekor mencetak gol yang terbukti, dan perekrutan ini menegaskan kembali komitmen kami untuk memastikan kami memiliki skuat yang seimbang dalam hal pemain muda dan pengalaman untuk musim depan."

Artikel Tag: Jean-Philippe Mateta, Crystal Palace, Mainz

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/crystal-palace-resmi-datangkan-jean-philippe-mateta-dari-mainz
2067  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini