Conte Berharap Barella Kembali Saat Inter Menghadapi Roma

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 09 Jul 2020, 15:45 WIB
Conte Berharap Barella Kembali Saat Inter Menghadapi Roma

Nicolo Barella/ sempreinter.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Absen 3 laga akibat cedera, Antonio Conte berharap Nicolo Barella bisa kembali saat Inter Milan menghadapi AS Roma di Stadion Olimpico, 19 Juli nanti.

Manajer Inter Milan, Antonio Conte berharap Nicolo Barella bisa kembali merumput saat Inter menghadapi AS Roma. Menurut laporan dari La Gazzetta dello Sport, pemain 23 tahun tersebut hanya punya waktu istirahat selama kurang dari dua minggu.

Gelandang tim nasional Italia tersebut harus ditandu keluar lapangan saat Inter dikalahkan Bologna dengan skor 2-1 akhir pekan lalu. Selepas pertandingan, tim medis langsung melakukan pemeriksaan, dan hasilnya Barella dinyatakan mengalami cedera paha.

Pemain yang dipinjam dari Cagliari tersebut akan absen dalam tiga pertandingan Inter, termasuk laga yang akan digelar malam nanti melawan Hellas Verona, Torino dan SPAL.

Conte sangat Conte Barella kembali ke lapangan saat Nerazzurri menghadapi AS Roma di Stadio Olimpico pada 19 Juli. Dalam pertandingan sisa Serie A, Inter diwajibkan menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan, termasuk laga melawan Hellas Verona.

Inter sendiri baru kedatangan Marcelo Brozovic dan Matias Vecino yang baru sembuh dari cedera. Sementara untuk Stefano Sensi, Conte masih harus bersabar lebih banyak karena gelandang yang dipinjam dari Sassuolo tersebut kemungkinan akan absen dalam waktu yang cukup lama.

Selain itu, Conte pun masih bisa menggunakan jasa Gagliardini, Borja Valero, Eriksen dan Agoume yang cukup bisa diandalkan untuk mengisi lini tengah Nerazzurri.

Artikel Tag: Antonio Conte, Nicolo Barella, Inter Milan, AS Roma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/conte-berharap-barella-kembali-saat-inter-menghadapi-roma
2493  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini