Claudio Ranieri Sudah Tak Sabar Hadapi Manchester United

Penulis: Demos Why
Jumat 19 Nov 2021, 06:59 WIB
Manajer Watford, Claudio Ranieri.

Claudio Ranieri. (Foto: Richard Heathcote)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Watford, Claudio Ranieri, memberikan komentar terkait pertandingan kontra Manchester United yang akan digelar pada akhir pekan ini. Ranieri mengaku sudah tak sabar menjamu The Red Devils.

Pada lanjutan pertandingan pekan ke-12 Premier League, Watford dijadwalkan akan menjamu Manchester United di Vicarage Road, Sabtu (20/11) malam WIB. Jelang pertandingan tersebut, Claudio Ranieri mengaku sudah tak sabar lantaran laga tersebut diyakininya akan sangat seru karena kedua tim saat ini sama-sama dituntut untuk bisa meraih kemenangan.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sangat bagus di antara kedua tim yang ingin menang," ujar Ranieri dilansir dari laman resmi klub.

"Kami sangat menghormati Manchester United namun pertandingannya akan digelar di depan suporter kami dan saya sangat positif. Saya pikir kami bisa melakukan sesuatu yang bagus."

"Saya sendiri senang dengan tekanan semacam ini. Saya merasa hidup ketika ada duel antara tim besar dan underdog. Saya ingin tim saya menunjukkan karakternya dan tampil arogan."

Laga kontra Man United merupakan salah satu dari empat pertandingan sulit yang akan dihadapi oleh The Hornets. Pasalnya setelah MU, mereka akan menghadapi tiga tim kuat lainnya yakni Leicester City, Chelsea dan Manchester City. Meski demikian, Ranieri mengaku sangat tertantang untuk menghadapi jadwal gila yang akan dihadapi oleh timnya.

"Ketika pertandingan semacam ini terjadi, para pemain justru pergi bersama tim nasionalnya, yang lain bertahan dengan saya untuk berlatih dan meningkatkan kemampuan," ujarnya melanjutkan.

"Saya sangat senang dengan sepuluh hari ini, semuanya telah kembali namun Sierralta bakal absen."

"Kami banyak mengasah taktik, dengan menekankan kebugaran di setiap situasi. Memang saya tidak bekerja dengan semua pemain namun para pemain yang berlatih bersama saya melakukannya dengan baik."

"Saya sekarang mengenal pemain saya lebih baik. Saya pikir kami punya tim yang sangat bagus, kami harus berjuang untuk aman di akhir musim dan bersama dengan fans kami bisa melakukan itu," pungkasnya.

Artikel Tag: Claudio Ranieri, Watford, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/claudio-ranieri-sudah-tak-sabar-hadapi-manchester-united
1203  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini