Chelsea Disarankan Kirim Hudson-Odoi Sebagai Pinjaman, Mengapa?

Penulis: A Mahfuda
Senin 14 Jan 2019, 14:43 WIB
Chelsea Disarankan Kirim Hudson-Odoi Sebagai Pinjaman, Mengapa?

Callum Hudson-Odoi (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Chelsea bisa hanya meminjamkan Callum Hudson-Odoi ketimbang membiarkannya bergabung dengan Bayern Munich dalam kesepakatan permanen, menurut Gordon Starchan.

Seperti diberitakan sebelumnya, Bayern Munich telah membuat empat tawaran demi mengontrak pemain berusia 18 tahun itu, yang hanya membuat tiga penampilan Premier League untuk Chelsea.

Sementara di sisi lain, seperti dilansir dari Sky Sports, Hudson-Odoi tidak akan menerima tawaran kontrak baru dari The Blues dan lebih memilih untuk pergi.

Namun, mantan manajer Skotlandia, Starchan, berpendapat, “Saya akan meminjamkan ke klub yang benar-benar bagus dan mengatakan dia harus bermain, jika tidak kami akan membawanya kembali. Itu akan memberinya menit dan dia masih terikat pada Chelsea.”

“Ini bukan keputusan yang mudah. Yang menjadi prioritas adalah memberinya permainan pada usia 18-21. Jika dia melakukan itu, dengan bakat yang dimiliki, maka dia akan berkembang pada usia 21,” terangnya.

Starchan kemudian menjelaskan mengapa pemain dengan usia seperti Hudson-Odoi harus mendapat menit bermain, karena ia tak ingin melihat kasus yang sama seperti Ruben Loftus-Cheek, yang akhirnya meninggalkan Chelsea setelah tak banyak mendapat peluang bermain.

“Hal yang paling penting bagi anak berusia antara 18-21 ini adalah bermain sepak bola secara reguler. Saya khawatir tentang Ruben Loftus-Cheek karena dia adalah bakat yang nyata tapi tak banyak bermain. Tak cukup untuk mempelajari permainan.”

“Apakah dia (Hudson-Odoi) akan mendapat lebih banyak kesempatan bermain di Chelsea atau Bayern Munich? Anda perlu berbicara dengan orang-orang yang terlibat dan kemudian dia harus mengambil risiko sendiri,” paparnya.

Artikel Tag: Callum Hudson-Odoi, Maurizio Sarri, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/chelsea-disarankan-kirim-hudson-odoi-sebagai-pinjaman-mengapa
580  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini