Cetak Gol Lagi untuk Italia, Barella Malah Puji Jorginho dan Verratti

Penulis: Rei Darius
Minggu 09 Jun 2019, 16:15 WIB
Cetak Gol Lagi untuk Italia, Barella Malah Puji Jorginho dan Verratti

Barella mencetak gol ke gawang Yunani (Image: Azzurri)

Ligaolahraga.com -

Berita Kualifikasi Piala Eropa: Nicolo Barella memberikan apresiasi untuk permainan Italia yang gemar menguasai bola dan menyebut rekan gelandangnya, yakni Marco Verratti dan Jorginho, sebagai para pemain fenomenal.

Sang gelandang andalan Cagliari ini sukses mencetak dua gol dari dua pertandingan untuk Gli Azzurri pada ajang kualifikasi Piala Eropa 2020, setelah merobek gawang Finlandia pada bulan Maret lalu dan kemudian Yunani semalam.

"Saya berterima kasih kepada Il Gallo (Andrea Belotti) atas operan luar biasanya tersebut. Saya ingin mencetak lebih banyak gol untuk Cagliari pada musim ini, namun saya bahagia untuk berhasil menyelamatkan mereka (dari degradasi) bersama dengan La Nazionale," ucap Barella kepada Rai Sport seusai pertandingan di Athena.

Italia memperlihatkan wajah baru mereka belakangan ini dengan lebih dominan bermain menyerang dan juga menguasai bola semenjak Roberto Mancini mengambil alih kursi pelatih, sedangkan pada laga semalam, mereka sukses menyelesaikan 689 operan berbanding jauh dari Yunani yang hanya melakukan 265 kali operan di sepanjang laga.

"Kami berusaha menjaga bola untuk jangka waktu yang panjang, jadi itu lebih sulit bagi lawan untuk mencetak gol ke gawang kami. Kami juga memiliki para defender yang saling mengenal satu sama lain dan itu membuat kami lebih sulit untuk dibongkar.

"Jorginho dan Verratti merupakan dua pemain yang fenomenal. Siapapun yang bermain bersama mereka pasti akan tampil dengan baik. Saya merasa sedikit marah dengan diri saya sendiri sebab saya membuang kesempatan untuk mencetak gol kedua."

Artikel Tag: Nicolo Barella, Jorginho, Marco Verratti

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cetak-gol-lagi-untuk-italia-barella-malah-puji-jorginho-dan-verratti
1591  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini