CEO Molde Tegaskan Kontrak Solskjaer dengan Klubnya Belum Berakhir

Ole Gunnar Solskjaer (Matthew Peters/Man Utd via Getty Images)
Berita Liga Inggris: CEO Molde, Oystein Neerland, menegaskan jika kontrak Ole Gunnar Solskjaer bersama klubnya hingga kini masih belum berakhir. Neerland bahkan menolak untuk menegosiasikan wacana mempermanenkan status Solskjaer di Old Trafford.
Belum lama ini, Solskjaer mengkonfirmasi jika kontraknya dengan Molde telah berakhir. Hal itu dia ungkap untuk memperjelas statusnya kini dengan klub asal Norwegia tersebut.
"Saya tidak yakin bagaimana kerjanya,"ujar Solskjaer kepada podcast Fotballklubben.
"Saya pikir kontraknya sudah berakhir, dan sekarang saya terikat kontrak dengan Mancehster United. Saya pikir kami butuh sebuah kontrak baru di sana (di Molde)."
"Saya cuma di sini sampai musim panas, berusaha melakukan wawancara kerja terbaik yang bisa saya lakukan," pungkasnya.
Pernyataan Ole tersebut nyatanya semakin membuat MU berpeluang untuk mempertahankannya di Old Trafford pada musim depan. Maklum saja dukungan bagi Solskjaer untuk menjadi manajer permanen MU semakin menguat seiring kinerja memukau sang manajer di 16 laga terakhir Setan Merah.
Namun pernyataan berbeda disampaikan oleh Neerland. Dirinya memastikan jika kontrak Solskjaer belum berakhir yang artinya manajer berusia 45 tahun harus kembali ke Norwegia setelah Premier League 2018/19 resmi berakhir.
"Ole Gunnar sekarang bekerja di Manchester United dan dijadwalkan untuk kembali ke Molde setelah musim ini berakhir," ujar Neerland kepada VG.
Saat ditanya apakah MU punya peluang untuk menegosiasikan status Solskjaer lagi, dengan tegas Neerland menolaknya: "Tidak!"
Artikel Tag: Ole Gunnar Solskjaer, Oystein Neerland, Molde, Manchester United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ceo-molde-tegaskan-kontrak-solskjaer-dengan-klubnya-belum-berakhir
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini