Cedera Lebih Buruk Dari Perkiraan, Ante Rebic Bakal Absen Hingga Akhir 2021
Berita Liga Italia: Kondisi cedera hamstring Ante Rebic dikabarkan ternyata lebih buruk dari perkiraan mengingat ia kemungkinan akan absen hingga 2021 ini berakhir.
Menurut pemberitaan dari Il Corriere della Sera, Rebic mengalami cedera pada sesi latihan terakhir sebelum pertandingan melawan Fiorentina akhir pekan kemarin setelah berupaya melakukan umpan belakang dan merasakan sakit pada hamstring paha kanannya.
Sebagaimana yang dikemukakan surat kabar tersebut, winger 28 tahun tersebut baru akan kembali merumput Januari mendatang setelah jeda musim dingin sehingga ia bakal melewatkan rentetan pertandingan krusial yang akan datang hingga akhir Desember nanti, termasuk duel kontra Liverpool di Liga Champions dan Napoli dalam lanjutan Serie A.
Kondisi tersebut terang menjadi pukulan besar bagi Milan dan pelatih Stefano Pioli yang kini harus meminta Rafael Leao untuk kembali bekerja sepanjang waktu, atau sang manajer bisa menjajal solusi lain seperti memainkan Brahim Diaz sebagai winger, Rade Krunic di posisi tersebut, atau mengubah formasi.
Meski Leao yang selama ini menjadi starter di posisi winger kiri, keberadaan pemain internasional Kroasia tersebut di skuat Rossoneri memang begitu krusial. Selain dirotasi dengan bintang muda Portugal, ia juga kerap diandalkan untuk mengisi peran striker saat Zlatan Ibrahimovic dan Olivier Giroud absen.
Milan dan Pioli tentu berharap Rebic bisa segera pulih, terlebih dengan jadwal pertandingan yang bakal semakin padat ke depannya sehingga raksasa Serie A tersebut memerlukan pilihan pemain yang cukup.
Artikel Tag: Rebic, Milan, Serie A
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cedera-lebih-buruk-dari-perkiraan-ante-rebic-bakal-absen-hingga-akhir-2021
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini