Cari Pengganti Frank Lampard, Chelsea Disarankan Rekrut Brendan Rodgers

Penulis: Ananda Barezilla
Jumat 22 Jan 2021, 19:00 WIB
Brendan Rodgers dirasa sebagai sosok yang paling tepat untuk menggantikan Frank Lampard sebagai pelatih di Chelsea.

Brendan Rodgers (Foto: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Craig Burley menyebut bahwa ketimbang merekrut Massimiliano Allegri atau Thomas Tuchel, Brendan Rodgers adalah pelatih yang tepat jika Chelsea memang berniat untuk mendepak Frank Lampard dari kursi kepelatihannya.

Kekalahan Chelsea saat menghadapi Leicester City pada Rabu (20/1) kemarin semakin memperpanjang catatan buruk mereka di liga. The Blues saat ini telah menelan lima kekalahan dari delapan pertandingan terakhirnya.

Catatan buruk tersebut juga diikuti dengan jatuhnya posisi Timo Werner dkk di peringkat klasemen Premier League, dimana klub London Barat itu sempat berada di peringkat ketiga, namun kini malah terjerembab ke peringkat delapan klasemen sementara.

Rumor perihal pemecatan sang pelatih yaitu Frank Lampard pun kemudian santer dikabarkan media akibat ketidakmampuannya mengangkat performa tim asuhannya, kendati pihak klub telah menggelontorkan dana yang tak sedikit pada musim panas kemarin, yakni tak kurang dari 200 juta poundsterling.

Dua nama pelatih yang kini tengah menganggur, yaitu Massimiliano Allegri dan Thomas Tuchel dikabarkan masuk dalam radar pengganti Lampard. Namun Craig Burley, mantan pemain Chelsea, punya pendapat lain perihal siapa pelatih yang pantas menggantikan posisi Lampard jika pelatih berusia 42 tahun itu benar-benar akan terdepak. Dia adalah Brendan Rodgers, pelatih Leicester City saat ini.

"Allegri dikenal karena pragmatismenya. Tidak ada yang salah dengan itu, tapi Abramovich selalu berusaha menghindar dari itu. Dia sudah cukup dengan itu di bawah [Jose] Mourinho," katanya dilansir dari ESPN.

"Saya bukan penggemar Thomas Tuchel. Dia melakukan pekerjaan yang layak di [Borussia] Dortmund dan PSG, tetapi saya tidak sepaham dengan Thomas Tuchel.

"Saya melihat Brendan Rodgers sebagai, setidaknya, pelatih terbaik ketiga di Premier League. Apakah ada orang yang lebih baik darinya [kecuali Jurgen Klopp dan Pep Guardiola]? Tidak, bahkan tidak ada yang mendekatinya," lanjutnya.

Di bawah kepelatihan Rodgers, The Foxes mampu bermain cukup apik, dimana di musim lalu, Jamie Vardy dkk mampu finis di peringkat kelima, dan saat ini mereka konsisten berada di klasemen zona eropa, dengan saat ini mereka berada di peringkat ketiga dengan raihan 38 poin, hanya terpaut dua angka dari pemuncak klasemen yang dipegang Manchester United.

Artikel Tag: Brendan Rodgers, Frank Lampard, Massimiliano Allegri, Thomas Tuchel, Craig Burley, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cari-pengganti-frank-lampard-chelsea-disarankan-rekrut-brendan-rodgers
1279  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini