Cari Penerus Fernandinho, Man City Inginkan Bintang Muda Marseille

Penulis: Demos Why
Rabu 06 Mei 2020, 14:15 WIB
Cari Penerus Fernandinho, Man City Inginkan Bintang Muda Marseille

Boubacar Kamara (Foto: Tim Clayton/Corbis via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Juara bertahan Premier League, Manchester City, dikabarkan membuka peluang untuk mendatangkan bintang muda milik Marseille, Boubacar Kamara. Nantinya Kamara akan diplot sebagai penerus bagi Fernandinho.

Kamara yang saat ini baru berusia 20 tahun tersebut telah tampil sebagai starter di Ligue 1 sebanyak 24 kali dan disebut-sebut sebagai bintang masa depan milik Marseille. Namun akibat krisis finansial akibat pandemi corona membuat Marseille diwartakan siap melepas salah satu aset berharganya tersebut di jendela transfer musim panas mendatang.

Dilansir dari media asal Prancis, Le 10 Sport, Manchester City merupakan salah satu klub yang menginginkan Kamara pada jendela transfer selanjutnya. Bukan tanpa alasan The Cityzens menginginkan anggota timnas Prancis U21 tersebut, pasalnya Kamara dikenal sebagai pemain yang serba bisa. Dia bisa tampil sama baiknya saat ditempatkan sebagai bek tengah atau gelandang bertahan, tipe pemain yang selama ini disukai oleh manajer Pep Guardiola.

Bukan hanya itu, kemampuan yang dimiliki oleh Kamara nyatanya membuat sang pemain diklaim sebagai sosok paling ideal untuk menggantikan peran Fernandinho yang usianya kini tak lagi muda.

Kendati demikian, upaya Man City untuk mendatangkan Kamara dipastikan tidak akan mudah. Pasalnya dia klub Premier League lainnya, Manchester United dan Chelsea, dikabarkan memiliki ketertarikan serupa.

Sebagai informasi tambahan, kontrak Kamara sendiri bersama Marseille saat ini masih menyisakan waktu selama dua tahun lagi.

Artikel Tag: boubacar kamara, marseille, Manchester City

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cari-penerus-fernandinho-man-city-inginkan-bintang-muda-marseille
1498  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini