Camano: Valero Ingin Akhiri Karir Sepakbolanya di Italia

Borja Valero/ inter.it
Berita Liga Italia: Agen Borja Valero, Alejandro Camano tegaskan jika kliennya ingin mengakhiri karirnya sebagai pesepakbola profesional di Italia.
Agen Borja Valero, Alejandro Camano kembali tegaskan jika kliennya ingin mengakhiri karirnya sebagai pesepakbola profesional di Italia. Pemain 35 tahun tersebut sangat berharap mendapat kesepakatan baru bersama Inter Milan.
“Di Milan dia menemukan rumah barunya, perasaannya sama seperti ketika berada di Florence, tempat dia bersenang-senang. Dia ingin mengakhiri karirnya di Italia dan tidak pernah berpikir untuk kembali ke Spanyol,” ujar Camano kepada Radio Kiss Kiss Napoli.
“Apakah dia akan memperbarui kontraknya dengan Inter? Mari kita lihat apa yang akan terjadi dengan dirinya bulan depan." pungkas Camano.
Bergabung dengan Inter Milan dari Fiorentina sejak tahun 2017 silam, pemain veteran asal Spanyol tersebut pernah jadi bagian penting dari lini tengah Nerazzurri. Kontrak Valero dengan Inter sendiri hanya berlaku hingga akhir bulan, dan bisa saja pergi dengan status bebas transfer.
Belum ada tanda-tanda Inter akan memperpanjang kontraknya. Padahal pemain yang pernah membela West Bromwich Albion, Villarreal, Mallorca dan Fiorentina tersebut sudah beberapa kali berhasil membuktikan diri jika kemampuannya belum habis.
Sejak kedatangannya di San Siro, Valero berhasil tampil di 90 pertandingan di semua kompetisi dengan berhasil mencetak 4 gol. Sementara untuk musim ini, Valero telah tampil sebanyak 15 kali dengan torehan dua gol, termasuk gol ke gawang Fiorentina, di putaran pertama Serie A.
Artikel Tag: Borja Valero, Alejandro Camano, Inter Milan
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/camano-valero-ingin-akhiri-karir-sepakbolanya-di-italia
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini