Bernilai Rp. 2,65 Triliun, Lazio Miliki Skuat Termahal Ketujuh di Serie A

Penulis: Vina Enza
Kamis 09 Sep 2021, 19:21 WIB
Lazio

Skuat Lazio termahal ketujuh di Serie A musim ini (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Lazio kabarnya memiliki skuat yang bernilai 156 Juta Euro (sekitar Rp. 2,65 Triliun) dan merupakan yang termahal ketujuh di Serie A dan terpaut sangat jauh dengan penghuni peringkat pertama, Juventus yang lebih mahal lima kali lipatnya.

Nilai skuat Lazio berdasarkan nilai transfer yang dihabiskan untuk membeli pemain yakni sekitar 156 Juta Euro (sekitar Rp. 2,65 Triliun), dan nilai tersebut tidak termasuk nilai jual pemain bintang seperti Sergej Milinkovic-Savic atau Luis Alberto seperti dilansir portal Italian Football TV melalui Twitter.

Sedangkan skuat termahal yang menduduki peringkat pertama seperti yang dapat diprediksi adalah Juventus yang memiliki nilai sebesar 657 Juta Euro (sekitar Rp. 11,69 Triliun) terpaut jauh di peringkat kedua, Napoli yang nilainya sebesar 417 Juta Euro (sekitar Rp. 7,09 Triliun).

Beberapa pemain bintang di Biancocelesti didatangkan dengan nilai transfer yang tergolong terjangkau alias murah dalam beberapa tahun terakhir, seperti Ciro Immobile dengan nilai transfer 10 Juta Euro (sekitar Rp. 170 Miliar) dari Sevilla pada 2016 atau Luis Alberto direkrut dengan nilai transfer sebesar 4 Juta Euro (sekitar Rp. 68 Miliar) dari Liverpool pada 2016.

Berikut delapan skuat termahal di Serie A musim ini:

  • Juventus – €657m(sekitar Rp. 11,69 Triliun)
  • Napoli – €417m(sekitar Rp. 7,09 Triliun)
  • Roma – €362m(sekitar Rp. 6,15 Triliun)
  • Inter – €341m(sekitar Rp. 5,79 Triliun)
  • AC Milan – €287m(sekitar Rp. 4,87 Triliun)
  • Atalanta – €189m(sekitar Rp. 3,21 Triliun)
  • Lazio – €156m(sekitar Rp. 2,65 Triliun)
  • Fiorentina – €148m(sekitar Rp. 2,51 Triliun)

Artikel Tag: Lazio, Serie A, Juventus

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bernilai-rp-265-triliun-lazio-miliki-skuat-termahal-ketujuh-di-serie-a
4342  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini