Berita Transfer: Real Madrid Siapkan Dana Transfer Besar untuk Boyong Chiellini

Chiellini masuk dalam radar Madrid
Ligaolahraga - Berita Transfer: Kabar terbaru dari Spanyol menyebutkan bahwa Real Madrid siap untuk melayangkan transfer bernilai tinggi untuk memboyong bek tengah andalan Juventus, Giorgio Chiellini, pada bursa transfer musim panas mendatang.
Kabar ini diedarkan oleh harian olahraga ternama asal Negeri Matador, Mundo Deportivo, yang mengklaim bahwa Los Blancos lagi-lagi berupaya untuk menggoda Il Bianconeri agar melepas salah satu dari personil Trio BBC yang terkenal tangguh.
Sebelumnya Madrid juga diketahui telah melakukan pendekatan dengan Leonardo Bonucci yang dianggap dapat menjadi suksesor sempurna bagi Pepe, namun klub raksasa La Liga tersebut nampaknya telah memutar perhatian kepada rekan satu timnya di klub maupun negara, yakni Chiellini.
Pepe diperkirakan akan hengkang pada akhir musim nanti, oleh karena itu pelatih Zinedine Zidane menginginkan penyegaran di lini pertahanan dan nama dua orang defender andalan Juventus muncul sebagai yang paling diinginkan.
Calcio Mercato mengklaim bahwa kesepakatan transfer pemain berusia 32 tahun ini ke Estadio Santiago Bernabeu akan menyertakan nama bek muda asal Spanyol, Jesus Vallejo, untuk dipinjamkan ke Turin. Pemain berusia 20 tahun tersebut pada saat ini sedang dipinjamkan ke Eintracht Frankfurt.
Sumber yang sama juga menyebutkan bahwa Real Madrid siap untuk merogoh kocek dalam hingga 60 juta euro demi menggoda Si Nyonya Tua melepas pemain yang sudah berkostum hitam-putih sejak tahun 2005 tersebut.
Juventus nampaknya perlu mempertimbangkan ini baik-baik sebab mengingat usia Chiello yang tak lagi muda dan nilai transfer tersebut mungkin adalah kesempatan terakhir untuk mendapatkan keuntungan dari mantan bek Fiorentina tersebut.
Jika jadi menjualnya maka mereka bisa mempromosikan Daniele Rugani ke tim inti atau menginvestasikan ulang dana transfer segar sebesar 60 juta euro pada saat bursa transfer nanti.
Artikel Tag: Giorgio Chiellini, Juventus, Real Madrid, Berita Transfer, Bursa Transfer 2017, Leonardo Bonucci
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-real-madrid-siapkan-dana-transfer-besar-untuk-boyong-chiellini
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini