Berita Transfer: Pertemuan Dua Petinggi Klub Inter dan Madrid Untuk Selesaikan Transfer James Rodriguez?
Liga Olahraga - Berita Transfer: Simpang-siurnya masa depan pemain Madrid berpaspor Kolombia, James Rodriguez ternyata belum usai. Kini sang pemain diisukan akan pindah ke Italia setelah petinggi I Nerazzurri bertemu dengan Florentino Perez di Spanyol. Benarkah?
Sempat membuat Zinedine Zidane senang dengan keputusannya, James Rodriguez kembali diisukan akan segera berganti kostum. Kali ini sang presiden klub, Florentino Perez bahkan dikabarkan sudah menjalin tatap muka dengan perwakilan Inter Milan, Zhang Jindon.
Seperti diberitakan football italia,ketertarikan Inter Milan akan James Rodriguez pun disebut-sebut melatarbelakangi pertemuan Zhang dengan Florentino Perez meskipun juga tersiar kabar jika Zhang memang berada di Spanyol untuk mempelajari sistem di La Liga untuk diterapkan di Chinese Super League.
Ketertarikan Inter Milan akan James pun tidak laini disebabkan menit bermain sang pemain berpaspor Kolombia tersebut yang mengalami penurunan. Apalagi di Madrid, dirinya masih kalah dengan pemain-pemain yang memiliki kesamaan posisi dengannya. Musim ini saja, James baru bertanding sebanyak 21 kali dengan raihan empat gol dan sepuluh asis.
Namun, minat Inter Milan terhadap James pun juga memiliki kesamaan dengan beberapa klub, seperti Paris Saint-Germain, Manchester United, hingga Chelsea yang sudah menyatakan minatnya pada pemain berusia 25 tahun tersebut.
Inter Milan sendiri sebelumnya sudah mengindikasikan jika mereka akan tampil jor-joran pada bursa transfer musim panas nanti. Selain karena mereka sudah terbebas dari Financial Fair Play(FFP), Suning Group sebagai konsorsium pemilik saham terbesar di Inter Milan pun sudah menjanjikan akan menggelontorkan dana besar untuk meningkatkan kualitas skuat di kubu La Beneamata.
Hal tersebut tidak lepas dari target Inter Milan di musim depan yang ingin kembali berjaya dengan meraih scudetto dan memutus hegemoni Juventus. Selain itu, peluang mereka untuk tampil di kompetisi Eropa musim depan juga mau tidak mau harus membuat Inter Milan meningkatkan kekuatan dan kedalaman skuatnya.
Artikel Tag: Inter Milan, Real Madrid, Florentino Perez, James Rodriguez
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-pertemuan-dua-petinggi-klub-inter-dan-madrid-untuk-selesaikan-transfer-james-rodriguez
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini