Berita Transfer: Juventus Jual Jersey Bernomor Punggung 10 Bukan Dengan Nama Paul Pogba?
Ligaolahraga – Berita Transfer: Rumor terkait kepindahan Paul Pogba ke Manchester United seakan semakin santer saja. Baru-baru ini Juventus mulai menjual jersey bernomor punggung 10, yang merupakan nomor milik Paul Pogba, dengan nama Paulo Dybala di Paris.
Meski hal itu tidak sepenuhnya membenarkan bahwa Pogba telah resmi pindah kembali ke Old Trafford, namun dengan adanya penjualan jersey yang seakan pemain berusia 23 tahun itu sudah tidak bersama si Nyonya Tua lagi mungkin bisa menjadi salah satu tandanya.
Dapat dimengerti bahwa kepindahan bintang asal Perancis itu ke Red Devils sudah semakin dekat. Dan Adidas, sebagai sponsor resmi Juventus tampaknya telah menegaskan kalau Pogba tidak akan bertahan di Turin pada musim depan.
Adidas dilaporkan telah menjual jersey bernomor punggung 10 dengan nama Dybala di Paris, menurut pengguna Twitter yang mengambil foto jersey tersebut. Dybala sendiri sebetulnya mengenakan nomor 21 pada musim lalu, tapi akan memakai nomor milik Pogba di musim depan.
Pogba dikabarkan bakal menjalani tes medis untuk Setan Merah pada pekan ini, di mana MU dan Juve dilaporkan telah menyetujui biaya transfer sebesar 112 juta poundsterling.
Besaran gaji sebesar 275 ribu poundsterling per pekan untuk membayar jasa Pogba juga dikatakan telah disepakati. Pogba bakal menjadi pemain termahal di dunia jika ia kembali ke pelukan United, meski sebelumnya ia meningalkan Old Trafford dengan gratis pada tahun 2012.
Bintang internasional Perancis itu saat ini tengah berlibur di Amerika usai mengikuti ajang Euro 2016 meski Les Blues akhirnya kalah dari Portugal di partai final. Pogba diperkirakan akan tiba di Manchester pada pekan ini untuk menjalani tes medis dan kemungkinan bisa berada di bangku tribun saat United menghadapi Leicester di ajang Community Shield pada hari Minggu (07/08/2016).
Namun Pogba sempat mengatakan kepada para pendukung Juventus di New York kalau ia akan tetap tinggal bersama raksasa Turin itu, meski itu tampaknya tidak terlalu dianggap serius.
Artikel Tag: Juventus, Paul Pogba, Manchester United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-juventus-jual-jersey-bernomor-punggung-10-bukan-dengan-nama-paul-pogba
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini