Berita Transfer: Arsenal Takut Sanchez Ikuti Jejak van Persie ke Manchester United

Penulis: Ricky
Minggu 12 Mar 2017, 06:00 WIB
Berita Transfer: Arsenal Takut Sanchez Ikuti Jejak van Persie ke Manchester United

Arsenal takut Alexis Sanchez pindah ke Manchester United

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Transfer: Masa depan Alexis Sanchez di Arsenal semakin tidak jelas terutama setelah kekalahan memalukan The Gunners dari Bayern Munich di 16 besar Liga Champions. Dan kini, klub London Utara ini takut sang striker pindah ke Manchester United seperti pendahulunya, Robin van Persie.

Kehilangan Sanchez musim panas ini akan seperti menelan pil pahit bagi Arsenal dan bila dia memilih Manchester United, hal ini seperti bencana. Sayangnya, kabar yang beredar saat ini sang pemain mulai mempertimbangkan untuk pindah ke Old Trafford.

Daily Mirror mengatakan Jose Mourinho dan United sedang mempertimbangkan untuk membuat manuver tajam untuk merayu Sanchez yang tidak puas di Arsenal. Ini bukan langkah yang mustahil karena masih terngiang bagaimana van Persie pindah ke Manchester United pada musim panas 2012.

Situasi saat ini buruk untuk Arsenal, petinggi-petinggi klub sadar mempertahankan Sanchez kurang realistis. Selain itu masih ada faktor lain Arsenal mungkin melepasnya, sikap Sanchez yang buruk saat klubnya berjuang keras – Sanchez tertawa timnya dibantai 5-1 oleh Bayern Munich.

Tetapi, itu tidak berarti mereka ingin Sanchez pindah ke rival mereka di Premier League. Mereka lebih suka melepas Sanchez keluar dari Inggris, tetapi itu akan mempersempit area transfer bintang Chile ini dan tidak mengubah finansial secara signifikan. Tetapi, Arsenal rela melepas beberapa juta pounds agar dia tak bermain di Premier League.

Tentu saja dilihat dari persepktif Sanchez, pindah ke Manchester United bukalah hal yang buruk, malahan dia bisa menjadi lebih baik ketimbang bersama Arsenal.

Masalahnya, Mourinho kurang suka dengan tipikal pemain seperti Sanchez. Dia pencetak gol berbakat, tetapi kurang baik dalam bertahan. 

Artikel Tag: Manchester United, Arsenal, Robin van Persie, Alexis Sanchez, Arsenal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-arsenal-takut-sanchez-ikuti-jejak-van-persie-ke-manchester-united
1677  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini