Berita Transfer: Antoine Griezmann Pertimbangkan Tawaran Manchester United dan Real Madrid

Penulis: Vina Enza
Senin 24 Apr 2017, 13:30 WIB
Berita Transfer: Antoine Griezmann Pertimbangkan Tawaran Manchester United dan Real Madrid

Antoine Griezmann pertimbangkan tawaran Manchester United dan Real Madrid (foto: The Sun)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Transfer: Perwakilan Antoine Griezmann mengungkapkan bahwa kliennya sedang mempertimbangkan tawaran yang diajukan oleh Manchester United dan Real Madrid, namun juga tidak menutup kemungkinan untuk tetap bertahan di Atletico Madrid.

Striker Perancis yang telah mengoleksi 27 gol dalam 51 penampilanya musim ini telah lama dikabarkan menjadi target United, Jose Mourinho diyakini menjadi pengagum berat Griezmann dan berharap bisa mengamankan jasanya musim panas ini sebagai bagian dari rencana membangun kembali timnya di Old Trafford.

Namun raksasa La Liga Real Madrid juga dikabarkan sedang mengincar penyerang 26 tahun tersebut dan penasihat sang pemain, Eric Olhats mengakui mereka masih terbuka menerima berbagai tawaran.

“Ada klausa sebesar 100 juta Euro yang tidak bisa terhindarkan,” ungkap Olhats via Metro UK.

“Kami saat ini sedang memikirkan tentang tawaran yang paling sesuai.

“Real Madrid dan klub lainnya masih dalam proses pemikiran ini. Antoine tidak ingin meninggalkan klub dengan bayaran sebesar apapun, hal itu salah. Kami masih mengamati.

“Ada Manchester United yang sudah mengatakan pada kami tentang proyek mereka, mereka adalah yang pertama dan paling solid dalam hal ini.”

Griezmann juga dikabarkan menjadi target Paris Saint-Germain namun Olhats menyangkal kemungkinan sang striker pindah ke klub juara Ligue 1 tersebut.

“Tidak ada kontak dengan PSG,” imbuhnya. “Tahun lalu, memang ada minat yang nyata, akan tetapi tidak untuk tahun ini. Dia mungkin sudah tidak termasuk dalam rencana mereka lagi.”

Sementara Griezmann tampaknya sudah mulai gerah dengan pertanyaan mengenai masa depannya, dalam sebuah wawancara seusai pertandingan melawan Espanyol, ia memutuskan untuk walk out dan mengakhiri sesi setelah ada seorang wartawan yang menanyakan mengenai kesungguhannya untuk bertahan di Atletico Madrid.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Manchester United, Real Madrid, transfer, Antoine Griezmann

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-transfer-antoine-griezmann-pertimbangkan-tawaran-manchester-united-dan-real-madrid
650  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini