Berita Torabika Soccer Championship 2016: Sambut Ramadan, Madura United Tetap Bersiap Jelang Laga
Ligaolahraga - Berita Torabika Soccer Chamipionsip 2016: Meski Ramadan sudah semakin dekat, Madura United tak ingin terlalu bersantai menyambutnya. Laskar Sapi Kerrab tetap melakukan persiapan dengan serius menjelang pertandingan saat Ramadan nanti. Setelah bertanding dengan hasil akhir imbang 1-1 saat melawan Persib Bandung di laga lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 pada Sabtu (28/5) lalu, Madura United hanya mendapatkan jatah libur tiga hari.
Agar persiapan bisa dilakukan dengan matang, langkah serius ini dilakukan untuk mempersiapkan tim menjelang pertandingan di bulan Ramadan nanti. Akan ada empat laga saat bulan puasa dan Madura United bakal menjadi tuan rumah di tiga laga. Gomes De Oliveira selaku pelatih mengatakan sudah ada diskusi antara CEO, manajemen dan pemain tentang rencana persiapan jelang laga tersebut.
Gomes menambahkan, demi menjaga kebugaran fisik pemain, latihan akan dilaksanakan pada hari Rabu (1/6). Lebih lanjut Gomes juga menjelaskan, Achsanul Qosasi sang pemilik klub awalnya ingin memberikan sepuluh hari untuk jatah libur. Hal tersebut juga merupakan apresiasi untuk Madura United yang memberikan performa bagus di lima pertandingan awal, khususnya saat menghadapi Persib Bandung.
Latihan tetap dilakukan dengan pertimbangan kondisi dan kekuatan fisik para pemain untuk menjalani empat laga berikutnya, demikian dijelaskan Gomes. Pelatih asal Brasil tersebut juga mengatakan, libur akan diberikan pada hari puasa pertama dan kedua, lalu setelahnya tim akan fokus mempersiapkan performa untuk bertanding.
Selama bulan puasa, Madura United akan mengikuti jadwal pertandingan yang padat. Pada 13 Juni mereka akan menghadapi Persiba Balikpapan. Berikutnya, mereka akan berlaga di kandang Bali United satu pekan berikutnya. Lalu Bhayangkara Surabaya United akan jadi tuan rumah di laga selanjutnya pada 25 Juni, hingga terakhir melawan Mitra Kukar satu minggu setelahnya.
Artikel Tag: Berita Sepak Bola, madura united, Gomes de Oliveira
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-torabika-soccer-championship-2016-sambut-ramadan-madura-united-tetap-bersiap-jelang-laga
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini