Berita Sepak Bola: Ada Tempat Untuk Juan Mata di Manchester United, Tapi Ini Syarat dari Jose Mourinho
Ligaolahraga – Berita Transfer Pemain: Juan Mata dijual Mourinho ke Manchester United hanya sekitar enam bulan setelah ia kembali ke Chelsea. Fakta ini membuat banyak pihak meragukan masa depan Mata di United. Inilah komentar Mourinho tentang masa depan Mata.
Jose Mourinho telah berbicara dengan Juan Mata bahwa ia memiliki masa depan di Manchester United, dengan catatan bahwa ia tidak akan menjamin tentang adanya posisi reguler di Old Trafford.
Gelandang Spanyol, Juan Mata dijual Mourinho hanya enam bulan setelah kedatangan keduanya di Chelsea pada Januari 2016. Yang kemudian dibeli United dengan nilai transfer 37.1 juta pounds.
Tetapi walaupun telah menggelontorkan dana sebesar 26.3 juta pounds untuk mendatangkan pemain internasional Armenia Henrikh Mkhitaryan awal bulan ini, Mourinho menegaskan bahwa Mata masih memiliki tempat untuk rencananya di United.
“Saya pikir sejak hari pertama semuanya sudah jelas antara kami. Ada tempat untuknya," tegas Mourinho.
“Ia adalah pemain yang bertalenta tetapi saya tidak menjanjikan tempat untuk yang lainnya. Saya berjanji akan menghargainya dan saya menyukainya," imbuhnya.
“Jadi, jika ia ingin tinggal dan saya pikir dia menginginkan itu, hingga saat ini saya tidak mendapat satupun tanda-tanda bahwa ia ingin pergi sehingga saya pikir ia ingin tinggal, kemudian ya, ada tempat untuknya dan ya, saya pikir ia akan berguna bagi klub.”
Mata telah mencetak 26 gol dalam 104 penampilannya bersama United sejak kedatangannya dari Chelsea, termasuk gol penyeimbang saat kemenangan United atas Crystal Palace di final Piala Fa di Wembley.
Pemain 28 tahun ini akan bersaing dengan Mkhitaryan untuk memperebutkan satu tempat di skuad utama, namun Mourinho menjelaskan bahwa ia telah membuktikan kekagumannya kepada Mata di Chelsea dengan terus memilihnya masuk dalam skuatnya, hanya saja sang pemain minta pindah ke United.
Juan Mata meninggalkan lapangan tanpa sepengetahuan sang manajer saat berada di Chelsea.
“Saya menjualnya karena ia memintanya. Tidak satupun orang di klub saya sebelumnya yang ingin saya jual atau memaksanya," tukas Mourinho.
Artikel Tag: juan Mata, Manchester United, Jose Mourinho, Chelsea
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-sepak-bola-ada-tempat-untuk-juan-mata-di-manchester-united-tapi-ini-syarat-dari-jose-mourinho
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini