Berita Liga Prancis: Michael Owen Puji Edinson Cavani Sebagai Striker Fenomenal

Edinson Cavani / via Gettyimages
Ligaolahraga – Berita Liga Prancis: Mantan striker Liverpool, Michael Owen memuji striker andalan Paris Saint-Germain yaitu Edinson Cavani dengan menyebutnya sebagai striker yang fenomenal. Menurut Owen, Cavani juga memiliki pergerakan yang brilian di depan gawang.
Cavani memiliki pergerakan terbaik di dunia sepak bola, menurut pendapat yang disampaikan oleh eks striker Real Madrid, Owen.
Cavani telah mengambil alih peran pencetak gol utama klub sejak kepergian Zlatan Ibrahimovic ke Manchester United pada musim panas lalu dan sejauh musim ini, dia telah membuat 37 tujuh gol untuk raksasa Ligue 1 di semua kompetisi pada musim ini.
26 diantaranya ia buat di level tertinggi kasta sepak bola Prancis yang membuat dia telah menjadi pencetak gol terbanyak di lima liga Eropa, hal tersebut yang menyebabkan Owen memuji mantan striker Napoli itu.
“Saya pikir, mungkin pergerakannya adalah yang terbaik di dunia sepak bola, gerakannya begitu fenomenal,” kata Owen kepada BT Sport.
“Jika ada satu kritik, dia adalah seorang finisher yang rata-rata. (Tapi sekarang) mungkin sedikit di atas rata-rata!”
“Dia mencetak 37 gol musim ini, dia seorang striker yang fenomenal. Saya suka ketika menontonnya bermain.”
Sejauh musim ini, salah satu penampilan terbaik Cavani pada musim ini, terjadi ketika ia mampu mencetak satu gol saat PSG melumat Barcelona dengan skor 4-0 di leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Parc des Princes bulan lalu.
Cavani berhasil menambah koleksi golnya menjadi 38 gol, setelah membuat satu gol saat Barcelona menaklukan PSG dengan skor 6-1 di laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, di Camp Nou pada Rabu malam kemarin (08/03) waktu setempat.
Meski mampu mencetak gol, tapi Cavani gagal meloloskan PSG ke perempat final, karena kalah secara agregat dengan skor 6-5.
Artikel Tag: Ligue 1 2017, Michael Owen, Edinson Cavani, Paris Saint-Germain
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-prancis-michael-owen-puji-edinson-cavani-sebagai-striker-fenomenal
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini