Berita Liga Jerman: Ribery Sebut Bayern Bisa Ulangi Pencapaian Musim 2012-13

Penulis: Febrian Kusuma
Sabtu 04 Mar 2017, 06:45 WIB
Berita Liga Jerman: Ribery Sebut Bayern Bisa Ulangi Pencapaian Musim 2012-13

Ribery Yakin Bayern Kembali Raih Treble

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Jerman: Winger Bayern Munich, Franck Ribery mengungkapkan bahwa musim ini timnya berpeluang untuk mengulangi pencapaian luar biasa pada musim 2012-13 silam. Dimana pada ssaat itu Bayern berhasil meraih treble winner.

Tak diragukan lagi saat ini Bayern Munich adalah salah satu tim tersukses di dataran Eropa, sejajar dengan Barcelona dan Real Madrid.

Pemain andalan Bayern, Franck Ribery pun mengungkapkan bahwa timnya berpeluang untuk kembali meraih treble winner pada musim ini, sama dengan pencapaian mereka pada musim 2012-13. Karena pada saat itu Die Bavarian berhasil memenangi Bundesliga, DFB Pokal, dan Liga Champions.

Saat ini Bayern Munich masih menduduki puncak klasemen sementara Bundesliga hingga pekan ke-22, mereka unggul 5 poin dari RB Leipzig yang berada di posisi runner-up.

Selain itu, Die Bavarian juga lolos ke babak semifinal DFB Pokal setelah berhasil mengalahkan Schalke 04 dengan skor 3-0 di babak perempat-final. Tim besutan Carlo Ancelotti itu juga membuka asa untuk lolos ke babak perempat-final Liga Champions Eropa setelah mengalahkan Arsenal dengan skor telak 5-1 di leg pertama yang berlangsung di Allianz Arena.

“Kami memiliki tim yang fantastis dengan banyak pemain hebat. Dengan Carlo Ancelotti, kami juga merasa telah memiliki pelatih yang luar biasa. Saya rasa kami akan mengulangi pencapaian di musim 2012-13,” kata Ribery kepada Bild.

“Kami berada dalam kondisi terbaik, karena hanya ada sedikit pemain yang cedera. Jika kami kembali bermain seperti saat melawan Arsenal atau Schalke, maka kami akan menikmati tiga bulan yang luar biasa,”

“Liga Champions Eropa dan DFB Pokal adalah tantangan yang berbeda. Karena keduanya menerapkan fase knock out. Kompetisi seperti ini akan memberikan tambahan energi dan motivasi,” pungkasnya.

Artikel Tag: Berita Liga Jerman, Bayern Munich, Franck Ribery

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-jerman-ribery-sebut-bayern-bisa-ulangi-pencapaian-musim-2012-13
863  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini