Berita Liga Italia: Pioli Klaim Ia Sudah Terbiasa dengan Kritikan di Inter

Penulis: Rei Darius
Sabtu 04 Mar 2017, 17:25 WIB
Berita Liga Italia: Pioli Klaim Ia Sudah Terbiasa dengan Kritikan di Inter

Pioli terbiasa dengar kritikan

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Liga Italia: Stefano Pioli bersikeras menyatakan bahwa kritikan-kritikan yang didengar olehnya semenjak menangani Inter Milan bukanlah hal yang baru baginya, jelang menghadapi Cagliari di hari Minggu (5/3) esok.

Kekalahan yang diderita oleh Il Nerazzurri dari Juventus dan AS Roma dalam beberapa pekan terakhir kian membuat publik bertanya-tanya mengenai status tim besar yang disandang oleh Inter di Italia.

Namun demikian, Pioli dengan terang-terangan menyatakan bahwa timnya hanya fokus untuk bisa menembus tiga besar klasemen akhir Serie A, demi lolos ke pentas Liga Champions musim depan.

"Kritikan setelah kekalahan dari Roma? Itu bukanlah hal yang baru atau tak terduga," ujar sang allenatore dalam konferensi pers jelang laga di Stadio Sant'Elia. "Kami ingin menghadapi dan mengembangkan permainan melawan Il Giallorossi dengan cara berbeda.

"Kami kalah dalam sebuah pertempuran bukan perang yang akan membawa kami ke peringkat ketiga. Keputusan-keputusan menentukan dalam pertandingan yang harusnya bisa lebih baik, tidak berjalan dengan cukup baik bagi kami."

Mantan pelatih Lazio ini kemudian berbicara tentang kekurangan dari timnya yang perlu diperbaiki demi bisa meningkatkan hasil-hasil yang diraih.

"Kekurangan kami? Mencetak sebuah gol bergantung dengan kualitas, determinasi dan hasrat. Kami masih perlu memperbaiki sejumlah masalah."

"Kemudian ada sejumlah hal kecil ini, yakni detail. Sebagai contoh yang pertama adalah pada gol (Radja) Nainggolan, kami memiliki jumlah yang lebih baik di lini pertahanan, namun masih tetap kebobolan dan kemudian Joao Mario serta Ivan Perisic gagal memanfaatkan kesempatan. Itu adalah momen-momen yang harusnya bisa menjadi penyeimbang kedudukan."

"Saya tidak akan membuat keputusan personal berdasarkan kritikan. Kami masih mencatatkan 10 kemenangan dari 14 laga, namun itu nampaknya tidak cukup bagi kami untuk mengangkat diri ke level yang lebih tinggi."

Artikel Tag: Stefano Pioli, Inter Milan, Berita Liga Italia, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-italia-pioli-klaim-ia-sudah-terbiasa-dengan-kritikan-di-inter
445  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini