Berita Liga Italia: Buntut Perseteruan dengan Ultras, Inter Milan Siapkan Pengganti Mauro Icardi

Penulis: Catur
Selasa 18 Okt 2016, 18:36 WIB
Berita Liga Italia: Buntut Perseteruan dengan Ultras, Inter Milan Siapkan Pengganti Mauro Icardi

Mauro Icardi

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Italia : Masalah perseteruan Mauro Icardi dengan fans Inter Milan membuatnya akan dilepas kepada klub yang meminati jasa penyerang asal Argentina tersebut. Pihak manajemen Inter sendiri sudah menemukan pengganti Icardi.

Seperti dikutip talkSPORT, pihak manajemen Internazionale sendiri saat ini berencana memboyong penyerang Chelsea, Michy Batshuayi sebagai pengganti Icardi. Sejatinya Batshuayi baru merapat ke Stamford Bridge pada musim panas lalu.

Sebagai buntut dari komentar Icardi yang menyudutkan ultras Inter, menjadikan penyerang 23 tahun tersebut sebagai musuh bersama pendukung I Nerazurri. Pihak manajemen sendiri sudah menjatuhkan sanksi ke Icardi, namun tetap mempertahankannya sebagai kapten tim.

Sementara, tifosi garis keras Inter menentang rencana klub yang tetap mempertahankan Icardi sebagai kapten tim. Para ultras menginginkan jabatan kapten tim dicopot.

“Secara prinsip kami menentang keputusan ini (jabatan kapten), kami ingin tahu apa alasan klub,” kata juru bicara Ultra Group, Franco Caravita, seperti dikutip SportIltalia.

Menurut dia, hubungan antara tifosi Nerazurri dengan Icardi sudah tidak bisa diperbaiki lagi. Setelah apa yang ditulis penyerang asal Argentina tersebut di buku autobiografinya.

“Kata-kata ini terlalu serius dan kami adalah sandera karakter ini (Icardi-red) yang meminta kontrak besar dan kemudian mempunyai perilaku anak manja,” tegasnya.

Franco pun menantang Icardi untuk menarik buku autobiografinya yang sudah bereda luas. “Melihat sikap yang dipunyainya (Icardi-red),  saya pikir dia tidak akan melakukannya,” tambahnya.

Akibat perseteruan Icardi dengan tifosi, membuat sekitar 40 orang ultras inter berusaha menyerang mobil Icardi ketika ia tiba dikediamannya usai Inter kalah saat melawan Cagliari 2-1, Min ggu (16/10/20116) lalu.

Artikel Tag: Inter Milan, Serie A, Mauro Icardi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-italia-buntut-perseteruan-dengan-ultras-inter-milan-siapkan-pengganti-mauro-icardi
839  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini