Berita Liga Inggris: Lowe dan Kachunga Resmi Perpanjang Kontrak di Huddersfield

Penulis: Depe Ptr
Jumat 14 Jul 2017, 16:45 WIB
Berita Liga Inggris: Lowe dan Kachunga Resmi Perpanjang Kontrak di Huddersfield

Chris Lowe / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Dua pemain penting dalam promosinya Huddersfield Town ke Premier League yaitu Chris Lowe dan Elias Kachunga resmi menunjukkan komitmen penuh mereka kepada klub dengan menandatangani kontrak baru di John Smith Stadium.

Lowe yang bergabung dengan The Terriers dari 1. FC Kaiserslautern pada musim panas 2016 adalah pemain penting yang selalu ada di tim David Wagner saat klub tersebut promosi ke Premier League.

Dia memiliki dua musim tersisa pada kontrak saat ini, namun kesepakatan barunya sekarang berjalan sampai 30 Juni 2020, di mana klub memiliki opsi perpanjangan kontrak satu tahun.

Sedangkan, Kachunga merupakan pencetak gol terbanyak di klub, dia menjalani musim pertamanya dengan status pinjaman dari FC Ingolstadt 04 sebelum didatangkan dengan status permanen pada bulan Maret 2017.

Dia juga telah menandatangani kontrak baru yang berjalan sampai 30 Juni 2020, di mana klub lagi-lagi memiliki opsi untuk memberi perpanjang kontrak hingga satu tahu kedepan.

Terkait kontrak baru dua pemain andalannya, Wagner berkomentar: “Sangat penting bahwa Chris dan Elias telah menentukan masa depan mereka ke Huddersfield Town dengan menandatangani kontrak baru.”

“Baik Chris dan 'Kache' adalah pemain besar untuk tim saat kami promosi ke Premier League musim lalu. Saya tahu mereka adalah pemain berkualitas tinggi saat mereka tiba, namun mereka pantas mendapat banyak pujian atas cara mereka beradaptasi dengan sepak bola Inggris yang hadir sangat cepat. Itu adalah bukti karakter dan kepribadian mereka sama seperti kemampuan sepak bola mereka.”

“Mereka akan terus menjadi pemain besar dan hebat bagi kami di Premier League dan kontrak baru ini juga merupakan penghargaan atas apa yang telah mereka capai hingga sejauh ini.”

Artikel Tag: Chris Lowe, Elias Kachunga, Huddersfield Town

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-lowe-dan-kachunga-resmi-perpanjang-kontrak-di-huddersfield
573  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini