Berita Liga Inggris: Liverpool Mainkan Tiga Bek Tengah, Ini Tanggapan Klopp

Penulis: Depe Ptr
Kamis 06 Apr 2017, 20:45 WIB
Berita Liga Inggris: Liverpool Mainkan Tiga Bek Tengah, Ini Tanggapan Klopp

Jurgen Klopp / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Manajer Liverpool Jurgen Klopp memberikan tanggapan tentang keputusannya yang memainkan tiga bek tengah pada babak kedua saat menghadapi Bournemouth. Pada laga itu Klopp bereksperimen dengan menerapkan formasi 3-4-3.

Penerapan formasi tiga bek tengah memang bukan sistem favorit Klopp, tapi pelatih asal Jerman itu memberanikan diri memainkan taktik itu saat melawan Bournemouth.

Kondisi Philippe Coutinho yang tiba-tiba drop pada awal babak kedua, membuat Klopp melakukan perubahan. Alih-alih memasukan pemain menyerang lainnya untuk menggantikan Coutinho, Klopp justru memasukan Joel Matip untuk lebih memperkuat pertahanan.

Keputusan yang membuat semua orang bingung, karena Klopp lebih memilih memainkan tiga bek ketika sedang unggul melawan Bournemouth di Anfield pada Rabu malam kemarin (05/04). Mengenai pergantian sistem yang dilakukannya, Klopp memiliki pendapatnya sendiri.

“Keputusan itu (mengganti Coutinho dengan Matip) membuat kami sedikit berbeda, tiga bek di belakang ditambah dua di depan dengan Lucas (Leiva) dan Emre (Can), kami masih memberikan bek sayap kesempatan untuk menggunakan ruang di sayap. Melawan sistem 4-4-2 (formasi Bournemouth) itu sangat masuk akal,” kata Klopp.

“Kami memiliki momen-momen yang bagus dan kami mencetak gol indah, biasanya Anda bisa menutup pertandingan dengan satu momen. Tapi, kami tidak, kami membiarkan permainan terbuka.”

Klopp juga memberi komentarnya tentang kemampuan set-piece anak asuhnya yang telah membaik, meski selalu gagal dalam memanfaatkan bola-bola liar hasil situasi bola mati.

“Bola kedua setelah set-piece, itu sebenarnya membuat saya hampir muntah. Ini, tentu saja tidak bagus. Tapi kami harus menerimanya. Ini tanggung jawab saya. Saya harus lebih jelas dalam situasi ini,” lanjut Klopp.

“Saya akan menemukan solusi untuk ini. Kami punya kesempatan, karena saya pikir set-piece kami benar-benar baik. Dejan (Lovren) hampir membuat gol pada babak pertama, Divock (Origi) juga di babak pertama lalu babak kedua dan mungkin peluang terbesar hadir di Ragnar (Klavan) pada menit terakhir.”

Artikel Tag: premier league 2017, Liverpool, Bournemouth, Jurgen Klopp

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-liverpool-mainkan-tiga-bek-tengah-ini-tanggapan-klopp
457  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini