Berita Liga Inggris: Liverpool Ditahan Imbang Chelsea, Georginio Wijnaldum Kecewa

Penulis: Depe Ptr
Rabu 01 Feb 2017, 17:07 WIB
Berita Liga Inggris: Liverpool Ditahan Imbang Chelsea, Georginio Wijnaldum Kecewa

Georginio Wijnaldum / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum mengaku sedikit merasa kecewa dengan hasil yang diraih timnya ketika berhadapan dengan Chelsea di Anfield. Pada laga itu The Reds hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan The Blues.

Pencetak gol penyama kedudukan Liverpool, Wijnaldum mengatakan bahwa dirinya kecewa dengan hasil yang diraih timnya ketika melawan Chelsea di Anfield pada Selasa malam (31/01) waktu setempat.

The Reds yang hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 ketika menjamu The Blues, mengakhiri bulan Januari dengan tanpa satu kemenangan pun ketika bermain di Premier League.

Hasil tersebut membuat anak asuh Antonio Conte tetap berada di puncak klasemen dengan keunggulan 10 poin dari rival terdekatanya di klasemen, Tottenham Hotspurs.

“Kami memulai pertandingan dengan sangat baik. Kami kuat dan bermain sepak bola di setengah lapangan mereka,” kata Wijnaldum kepada BT Sport.

“Kesempatan terbesar mereka terjadi saat tendangan bebas. Kami sedikit kecewa, Anda bisa melihat dari bahasa tubuh kami.”

Liverpool bisa saja kalah pada laga itu, jika Simon Mignolet tidak membuat penyelamatan gemilang ketika kiper asal Belgia itu berhasil mementahkan penalti Chelsea yang dieksekusi oleh Diego Costa.

Chelsea mendapatkan penalti setelah Costa dijatuhkan oleh Joel Matip pada kotak terlarang yang membuat wasit Mark Clattenburg meniup pluitnya.

“Babak kedua kami mencoba lagi, kami mencetak gol dan kami beruntung Simon datang sebagai penyelamat dengan tepisan penaltinya,” lanjutnya.

“Ini adalah satu poin yang baik tapi saya sedikit kecewa dan saya pikir rekan-rekan tim juga, karena kami seharusnya bisa mendapatkan hal yang lebih dari ini,” tutup Wijnaldum.

Pada laga selanjutnya, The Reds berharap dapat mengawali bulan Februari dengan kemenangan ketika bertandang ke marksa Hull City pada Sabtu mendatang (04/02).

Artikel Tag: premier league 2017, Liverpool, Chelsea, Georginio Wijnaldum

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-liverpool-ditahan-imbang-chelsea-georginio-wijnaldum-kecewa
543  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini