Berita Liga Inggris: Koeman Yakin Wayne Rooney Akan Jadi Bagian Penting Everton
Ligaolahraga -- Berita Liga Inggris: Manajer Everton, Ronald Koeman percaya kehadiran Wayne Rooney di Everton akan membuat timnya semakin percaya diri untuk bisa memenangkan trofi musim depan. Ambisi yang dibawa Rooney akan sangat berguna bagi the Toffees untuk menjalani musim depan.
Pemegang rekor pencetak gol terbanyak Manchester United dan Inggris tersebut diyakini Koeman akan menjadi kunci Everton musim depan.
"Semua orang tahu bagaimana kualitas seorang Wayne (Rooney). Dia adalah penyerang dan pemain yang memiliki kualitas untuk bermain di luar posisinya. Dia bisa bermain sebagai nomor 10 di belakang penyerang, bergerak bebas di kiri, menjadi nomor sembilan, ataupun tujuh," puji Koeman.
Dia mengaku tidak meragukan sama sekali bagaimana kualitas seorang Wayne Rooney yang kembali ke Everton setelah 13 tahun bersama United dan menjalani karier yang gemilang.
"Kualitas pemain adalah yang paling penting. Kami ingin memenangkan trofi dan tidak semua pemain Everton memiliki perasaan demikian. Kami memiliki banyak pemain muda dan pengalaman memenangkan trofi adalah sesuatu yang penting untu Everton. Itu salah satu alasan kami mendatangkannya kembali," tegas arsitek asal Belanda itu.
"Ketika kami bicara, itu tentang ambisi. Dia menunjukkan kepada saya dia suka tekanan. Dia akan mendapat tekanan musim depan dan dia akan menggunakan itu," jelasya.
"Beberapa pemain butuh tekanan untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Dia 31 tahun pada Oktober nanti dan itu masih pemain bola yang muda. Ambisi yang ditunjukkannya cukup untuk meyakinkan saya," ulasnya.
Pada kesempatan itu, Koeman juga menegaskan, dirinya lebih senang memiliki banyak pemain yang mampu mencetak gol di timnya.
"Saya lebih siap memiliki 10 pemain yang mampu menciptakan 10-15 gol dibandingkan satu pemain yang mencetak 25 gol. Wayne (Rooney) adalah contoh pemain yang bisa membawa produktifitas terhadap tim," pungkasnya.
Artikel Tag: Liga Inggris, Everton, Manchester United, Wayne Rooney, Ronald Koeman
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-koeman-yakin-wayne-rooney-akan-jadi-bagian-penting-everton
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini