Berita Liga Inggris: Klavan Ceritakan Momen Spesialnya Sejak Berseragam Liverpool

Penulis: Depe Ptr
Rabu 08 Feb 2017, 16:15 WIB
Berita Liga Inggris: Klavan Ceritakan Momen Spesialnya Sejak Berseragam Liverpool

Ragnar Klavan / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Ragnar Klavan menceritakan momen spesialnya sejak berseragam Liverpool pada musim panas lalu, setelah didatangkan dari Augsburg. Klavan mengatakan bahwa berjalan keluar ke lapangan di Anfield dengan jersey The Reds, merupakan peristiwa favoritnya.

Klavan yang menjadi salah satu pemain baru Liverpool pada musim panas lalu, tidak bisa menjelaskan tentang perasaannya ketika dapat bermain di Anfield dengan menggunakan jersey merah kebanggaan The Reds.

“Ini tidak terlalu mudah untuk menggambarkan perasaan Anda, ketika dapat berjalan keluar (ke lapangan) sebagai pemain Liverpool,” kata Klavan.

 “Orang-orang sering berbicara tentang betapa merindingnya mereka  saat para fans mulai menyanyikan ‘You'll Never Walk Alone’ tapi, kenyataannya itu benar bagi saya ketika pertama kalinya saya mendengarnya. Bahkan ketika saya sedang duduk di bangku candangan, sebagai pemain Liverpool.”

Klavan menambahkan bahwa Anfield selalu spesial karena para pendukung Liverpool tidak pernah berhenti mendukung tim kesayangannya, hal yang ia rasakan ketika melakoni laga pertamanya di Anfield sebagai pemain The Reds.

“Apa yang dikatakan tentang dampak orang-orang ketika berada di dalam stadion, adalah benar. Ketika saya membuat debut saat melawan Hull City itu sangat istimewa, saya dapat berjalan di depan orang-orang dan mereka terus menyemangati kami,” tambah Klavan.

Klavan melanjutkan bahwa momen-momen spesial yang didapatnya sejak berseragam Liverpool, akan selalu ia ingat hingga dirinya pensiun nanti, terutama untuk seorang pemain asal Estonia, yang jarang mendapatkan kesempatan untuk bermain bagi klub-klub besar Eropa.

“Ini adalah sesuatu yang istimewa dalam hidup setiap orang yang dapat melangkah keluar ke lapangan Anfield untuk bermain bagi Liverpool,” jelas bek kelahiran Viljandi.

Artikel Tag: premier league 2017, Liverpool, Ragnar Klavan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-klavan-ceritakan-momen-spesialnya-sejak-berseragam-liverpool
717  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini