Berita Liga Inggris: Eric Cantona Sebut Ranieri Diperlakukan Seperti 'Anjing Berkutu'

Craig Shakespeare
Ligaolahraga - Berita Liga Inggris: Legenda Manchester United, Eric Cantona, ikut angkat bicara tentang kontroversi pemecatan Claudio Ranieri oleh Leicester City bulan lalu, dia mengatakan bahwa Ranieri telah diperlakukan seperti ‘anjing berkutu’ dalam pemecatannya.
Cantona juga menyebut para pemain Leicester sebagai ‘pengecut’ dan ‘tidak tahu terima kasih’ dalam pernyataannya itu.
Manajer sementara Leicester, Craig Shakespeare, yang akan diangkat sebagai manajer resmi, telah mampu memimpin timnya dengan baik sejak menggantikan posisi Ranieri.
Namun Cantona, 50 tahun, juara 4 kali Liga Premier, tidak terkesan dengan prestasi Shakespeare ini, dan mengatakan, “Ahli sulap (Ranieri) datang ke kota dan mengubah sekelompok pemain sepak bola setengah berbakat menjadi para juara, namun saat mendung pertama datang, para pemain tidak tahu berterima kasih itu berkonspirasi untuk menyingkirkan sang ahli sulap, pengkhianat.
“Leicester memecat satu-satunya pelatih yang membuat mereka memenangkan sesuatu yang signifikan dalam sejarah menyedihkan mereka. Saat mereka kembali ke posisi paling bawah dalam rantai makanan, mereka menyingkirkan Claudio, seolah-olah dia adalah anjing berkutu.
“Foxes: Posisi ke-17 dalam Liga Championship – itu adalah kalian, DNA kalian. Kalian menginginkan kejayaan tapi kalian takkan kenal kejayaan meskipun dia berdiri di depan kalian. Hey, kalian menendang kejayaan keluar dan yang kalian miliki sekarang adalah pelatih bernama Shakespeare.”
Shakespeare akan memimpin Leicester dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Sevilla pada Selasa (14/3) depan, setelah menyetujui untuk menerima peran tersebut saat Leicester melakukan perjalanan 4 hari ke Dubai.
Shakespeare telah bicara pada pimpinan klub, Vichai Srivaddhanaprabha, pada Senin (6/3) di Dubai. Pembicaraan selanjutnya dijadwalkan akan dilaksanakan dalam 48 jam.
Artikel Tag: Eric Cantona, Leicester City, Claudio Ranieri
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-eric-cantona-sebut-ranieri-diperlakukan-seperti-anjing-berkutu
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini