Berita Liga Inggris: Data Dan Fakta Jelang Laga Watford vs Burnley (4 Feb 2017)

Penulis: Hanif Rusli
Sabtu 04 Feb 2017, 13:40 WIB
Berita Liga Inggris: Data Dan Fakta Jelang Laga Watford vs Burnley (4 Feb 2017)

Troy Deeney (Watford)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Sepak Bola: Berikut ini adalah data dan fakta jelang pertandingan antara Watford vs Burnley di Vicarage Road (Watford) pada pekan ke-24 Liga Primer Inggris, hari Sabtu, 4 Februari 2017 pukul 22.00 WIB.

  • Ini akan menjadi pertemuan pertama di divisi utama antara Watford and Burnley yang digelar di Vicarage Road.

  • Burnley hanya kalah sekali dalam sembilan partai terakhir mereka di liga versus Watford (menang 3, imbang 5), kalah 2-3 pada Maret 2012 di Vicarage Road.

  • The Hornets mengoleksi persis tiga gol dalam empat dari tujuh partai kandang terakhir mereka versus The Clarets, mencetak satu gol dalam setiap dari tiga partai lainnya.

  • Troy Deeney mencetak gol dalam setiap dari tiga penampilan terakhirnya di liga versus Burnley yang digelar di Vicarage Road.

  • Burnley hanya meraup satu poin dalam 10 partai tandang mereka di Liga Primer musim ini (menang 0, imbang 1, kalah 9) dan hanya menciptakan empat gol dalam laga-laga ini.

  • Ini keenam kalinya dalam sejarah Liga Primer di mana satu tim hanya meraup satu poin atau kurang dalam 10 partai tandang mereka dalam semusim – setiap dari lima tim sebelumnya terdegradasi pada akhir musim (termasuk Burnley pada musim 2009-10).

  • Hanya satu tim dalam sejarah Liga Primer yang terdegradasi dengan 29 poin atau lebih setelah 23 pertandingan – Norwich pada musim 1994-95. Tapi tak pernah terjadi ketika Liga Primer dikurangi menjadi 20 tim.

  • The Hornets tak terkalahkan dalam lima partai kandang terakhir mereka di Liga Primer versus tim-tim promosi (menang 2, imbang 3) tanpa kebobolan satu gol pun.

  • Tom Cleverley memberikan assist dalam dua partai beruntun di Liga Primer – dia tak pernah melakukannya dalam tiga partai beruntun. Selain itu, tak ada pemain Watford yang pernah membuat assist dalam tiga partai beruntun di Liga Primer.

  • Sejak hasil imbang 3-3 di kandang Newcastle pada Jnauri 2015, Burnley hanya mencetak delapan gol dalam 19 partai tandang di Liga Primer dan tak pernah lebih dari satu gol dalam kurun waktu itu.

Artikel Tag: Watford, Burnley, Liga Primer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-data-dan-fakta-jelang-laga-watford-vs-burnley-4-feb-2017
545  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini