Berita Liga Inggris: Chelsea Harus Bayar Mahal Jika Ingin Boyong Striker Torino Ini

Penulis: A Mahfuda
Selasa 07 Mar 2017, 22:42 WIB
Berita Liga Inggris: Chelsea Harus Bayar Mahal Jika Ingin Boyong Striker Torino Ini

Andre Belotti

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Liga Inggris: Chelsea tampaknya harus mengeluarkan uang dalam jumlah besar yakni 100 juta Euro jika mereka ingin memboyong striker Torino, Andrea Belotti, ke Stamford Bridge musim panas mendatang.

Pemain berusia 23 tahun tersebut memang sedang dalam bentuk yang luar biasa musim ini, ia berhasil mencetak 22 gol dalam 24 pertandingan di Serie A sejauh ini bersama Torino.

La Gazetta dello Sport mengklaim bahwa klub pemimpin Premier League saat ini menginginkan Belotti sebagai pengganti Diego Costa yang diperkirakan akan meninggalkan Chelsea musim panas nant.

Akan tetapi presiden Torino, Urbano Cairo, menegaskan bahwa pemain asal Italia tersebut memiliki klausul pelepasan yang cukup tinggi, yang harus dibayar The Blues jika mereka benar-benar menginginkannya.

“Belotti adalah seorang yang rendah hati, yang ingin melakukan sesuatu hal dengan baik dan memiliki keinginan besar untuk belajar agar kemampuannya meningkat,” kata Kairo, seperti dilansir dari Metro.

“Sangat penting untuk tak hanya memiliki teknik yang baik, namun menggabungkan itu dengan nilai-nilai moral yang ia miliki adalah hal yang bagus. Saya pikir dia sangat senang dengan kami, dan para penggemar sangat berterima kasih padanya,” lanjutnya.

“Klausul 100 juta Euro yang telah kami masukkan dalam kontraknya hanya berlaku untuk negara-negara asing, dan hanya dapat dilakukan jika ia ingin hal itu terjadi. Anak itu adalah penemuan dari Turin dan saya ingin berinvestasi. Tujuan saya adalah untuk tak menjual siapa pun,” tutup Kairo.

Belotti sendiri bergabung dengan Torino pada 2015 setelah membuat 62 penampilan dan mencetak 16 gol di Palermo antara 2013-2015.

Artikel Tag: Andrea Belotti, Torino, Antonio Conte, Chelsea, premier league 2017, Berita Liga Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-chelsea-harus-bayar-mahal-jika-ingin-boyong-striker-torino-ini
676  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini