Berita Liga Inggris: Arbeloa Tinggalkan West Ham di Akhir Musim

Alvaro Arbeloa
Ligaolahraga - Berita Liga Inggris: Sebuah berita mengejutkan kembali beredar di media, kali ini tentang bek senior West Ham, Alvaro Arbeloa. Arbeloa dikabarkan akan meninggalkan West Ham pada musim panas nanti karena kontraknya tidak diperpanjang.
Arbeloa, 34 tahun, akan berakhir kontraknya di musim panas, dan West Ham tidak akan menawarinya kontrak baru, dan di musim panas West Ham akan mencari bek kanan baru, begitulah berita dari West Ham Way, yang adalah salah satu sumber berita terpercaya tentang West Ham.
West Ham telah mengalami kesulitan untuk mencari pemain yang konsisten pada posisi itu dalam dua musim terakhir, dan manajer Slaven Bilic, telah memakai opsi darurat, dengan menggunakan gelandang bertahan Cheikhou Kouyate, dan penyerang kanan Michail Antonio, pada posisi bek kanan.
Sebenarnya pada Januari tahun lalu, mereka telah merekrut Sam Byram, 23, dari Leeds sebesar 3.75 juta Pounds, namun Byram mengalami kesulitan dalam mendapatkan kepercayaan Bilic dan hanya tampil dalam 17 kali pertandingan di semua kompetisi.
Arbeloa yang bergabung dengan West Ham pada Agustus lalu dalam sebuah transfer bebas setelah dia meninggalkan Real Madrid, bahkan lebih jarang diturunkan, dia baru tampil 4 kali bersama West Ham.
Dia telah absen sejak Desember lalu karena cedera, tapi bahkan saat sehat dan berusaha tampil sebaik reputasinya pun, dia jarang diturunkan.
Bersama Real Madrid, Arbeloa telah tampil dalam 238 kali pertandingan, dia juga sangat berpengalaman di Liga Premier karena pernah tampil dalam 93 kali pertandingan bersama Liverpool.
West Ham menyatakan bahwa Kevin Malcuit dari St Etienne dan Bacary Sagna dari Manchester United adalah salah satu target mereka untuk transfer musim panas.
Artikel Tag: West Ham, Alvaro Arbeloa, habis kontrak
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-inggris-arbeloa-tinggalkan-west-ham-di-akhir-musim
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini