Berita Liga Champions: Jadi Pahlawan Bagi Barcelona, Sergi Roberto Merasa Semua Seperti Mimpi

Penulis: Mustika
Jumat 10 Mar 2017, 14:30 WIB
Berita Liga Champions: Jadi Pahlawan Bagi Barcelona, Sergi Roberto Merasa Semua Seperti Mimpi

Roberto jadi pahlawan Barca dalam kemenangan dramatis atas PSG

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga – Berita Liga Champions: Sergi Roberto menjadi pencetak gol keenam dalam kemenangan 6-1 Barcelona atas Paris Saint-Germain. Roberto mengakui bahwa kesuksesan membawa Barcelona melaju ke perempat final Liga Champions dirasakannya seperti mimpi.

Roberto menerima umpan Neymar dengan tendangan chipnya untuk mengirim bola melambung di atas Kevin Trapp. Gol tersebut juga membawa Barcelona meraih kemenangan luar biasa di Camp Nou untuk memastikan diri lolos ke perempat final Liga Champions.

Berbicara pada situs Barcelona, pemain 25 tahun tersebut mengatakan, “Ketika saya bangun, saya tidak yakin bahwa itu bukanlah sebuah mimpi.”

“Saya tidak melihat apa-apa sampai bola masuk. Saya bisa melihat bahwa Pique belum mencapai bola dan saya menjatuhkan seluruh badan. Bola itu masuk dan kami semua merayakannya dengan gila.”

Setelah sempat memimpin tiga gol, di menit ke-50 Cavani mencetak gol tandang yang sangat penting bagi PSG. Selama lebih dari 30 menit kemudian, Barcelona seperti kehilangan harapan.

Tapi Barcelona berhasil menghidupkan mimpinya kembali. Dan dua gol spesial dari Neymar yakni melalui tendangan bebas dan pinalti, membuat seluruh penonton bersorak sebelum akhirnya Roberto tampil sebagai pahlawan untuk membuat publik Camp Nou makin bergemuruh.

Ia pun melanjutkan, “Kami bisa merasakan bahwa Camp Nou menggema. Kami benar-benar bisa merasakan dukungan fans. Saya tidak punya kata-kata untuk menjelaskan bagaimana rasanya.”

“Saya selalu bermimpi mencetak gol seperti itu dan karena saya bagian dari La Masia membuatnya lebih sepsial. Saya selalu berusaha untuk melakukan sesuatu yang luar biasa seperti ini untuk klub saya.”

“Kami telah memberikan segalanya. Penampilan kami sangat spektakuler. Ini adalah malam yang akan selalu dikenang, seperti ketika di Stamford Bridge saat Iniesta mencetak gol. Kami membuat hal yang tidak mungkin menjadi mungkin,” pungkasnya.

 

Artikel Tag: Barcelona, PSG, Sergi Roberto, Gerard Pique, Kevin Trapp, liga champions

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-champions-jadi-pahlawan-bagi-barcelona-sergi-roberto-merasa-semua-seperti-mimpi
663  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini